Sukses

3 Bintang yang Memperbaiki Kinerja Real Madrid

Real Madrid kembali menunjukkan kehebatannya sebagai tim besar.

Jakarta - Real Madrid menunjukkan peningkatan dalam beberapa laga terakhir. Usai menaklukkan rival sekota Atletico Madrid, mereka menumbangkan Ajax Amsterdam di Liga Champions.

Pelatih Santiago Solari pun banjir pujian. Dia dikenal sebagai pelatih yang cukup kejam dalam hal pemilihan pemain dan tidak ragu-ragu mencadangkan pemain kunci Zinedine Zidane yang vital saat memenangkan Liga Champions musim lalu.

Nama-nama seperti Gareth Bale, Marcelo, dan Keylor Navas sekarang menunggu giliran mereka di bangku cadangan. Di sisi lain, beberapa pemain yang sebelumnya tidak diperhitungkan menjadi starter reguler.

Berkat Santiago Solari, Real Madrid sekarang penuh dengan pemain muda berbakat yang secara teratur menjadi starter dalam pertandingan penting. Performa mereka pun juga cukup mengesankan di atas lapangan.

Berikut ini tiga pemain yang tak diduga mampu menjadi pemain penting Real Madrid di bawah asuhan Santiago Solari seperti dilansir Sportskeeda:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Vinicius Junior

Transfer Vinicius Junior mungkin merupakan perjudian terbesar Florentino Perez di bursa transfer musim panas. Dia punya talenta yang cukup besar, tetapi tidak banyak orang yang memperkirakan dia akan menjadi starter reguler Real Madrid secepat ini.

Banyak yang meragukan kalau Vinicius bisa sukses di Bernabeu setelah diminta untuk bermain di Castilla (tim muda Real Madrid). Ia tidak pernah menjadi starter di bawah Julen Lopetegui dan hanya bermain kurang dari 15 menit ketika pelatih Spanyol itu memimpin.

Nasib Vinicius kemudian berubah setelah Santiago Solari menggantikan Lopetegui. Pemain muda Brasil itu secara bertahap menjadi pemain penting bagi Real Madrid dan bahkan sekarang bisa menggeser Gareth Bale dari posisi starter. Vinicius secara rutin mengisi starting XI Madrid dalam 10 pertandingan terakhirnya dengan mencetak dua gol.

3 dari 4 halaman

Lucas Vazquez

Lucas Vazquez jarang mendapatkan kesempatan bermain di bawah Julen Lopetegui. Setelah tidak terlalu terpakai dalam masa kepemimpinan Zinedine Zidane, Vasquez bahkan di ambang menuju pintu keluar Bernabeu ketika Lopetegui mengambil alih.

Solari kemudian mulai menunjuk Vazquez sebagai starter di Madrid tidak lama setelah pelatih Argentina itu menjadi pelatih kepala. Untungnya, kepercayaan Solari kepada mantan pemain Espanyol itu secara bertahap terbayar.

Vazquez kini sudah menjadi salah satu starter Madrid yang paling penting. Ia sudah mencetak beberapa gol penting dan assist di semua kompetisi sepanjang musim ini.

4 dari 4 halaman

Sergio Reguilon

Beberapa bulan yang lalu, tidak ada yang menyangka Sergio Reguilon bisa menggeser Marcelo di posisi starter Real Madrid. Pemain muda asal Spanyol itu tidak pernah terlihat pada masa kepemimpinan Julen Lopetegui dan Zinedine Zidane.

Pertama kali Reguilon menjadi berita utama mungkin ketika Sergio Ramos menggertaknya saat latihan. Untungnya, Solari secara bertahap memberikan kesempatan kepada bek sayap muda itu dan kepercayaannya terbayar.

Sekarang baik Reguilon dan Sergio Ramos bekerja berdampingan di pertahanan Real Madrid sementara Marcelo hanya mendapat kesempatan di Copa del Rey. Performa Reguilon juga mengesankan dan dia sudah bermain penuh 90 menit dalam empat pertandingan terakhirnya di La Liga dan membuat dua assist.

 

Sumber: Bola.net

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.