Sukses

Kiper Real Madrid Senang Liga Champions Pakai VAR

Liga Champions memakai VAR sejak fase gugur.

Liputan6.com, Jakarta Kiper Real Madrid, Thibaut Courtois menilai VAR sangat penting dalam sepak bola modern ini. Courtois menyukai VAR karena dia percaya teknologi itu bisa membuat sepak bola jadi lebih adil. Dia sudah merasakannya di Piala Dunia 2018.

Liga Champions dan Liga Europa juga sudah mulai menggunakan VAR di fase gugur musim ini. Artinya, ketika Real Madrid melawat ke markas Ajax Amsterdam dalam leg pertama 16 besar Liga Champions, Kamis (13/2) dini hari WIB nanti, pertandingan akan dibantu oleh VAR. 

Courtois mengaku optimistis dengan penerapan VAR di LIga Champions. Meski VAR masih beberapa kali disalahpahami, dia percaya seiring waktu berjalan VAR akan jadi elemen penting pertandingan.

Satu hal yang paling dia sukai adalah VAR bisa membuat pertandingan berjalan lebih adil.

Menurut Courtois, pengalaman penggunaan VAR di Piala Dunia 2018/19 lalu telah menjawab semua keraguan. VAR ternyata bisa bekerja dengan baik, sepak bola berjalan lebih adil. Semua tim yang terlibat juga menyuukai VAR.

"Saya menyukai VAR. Pengalaman di Piala Dunia sangatlah bagus dan semua negara sudah mengatakan hal yang sama. Di Piala Dunia, semuanya berjalan dengan sangat baik," tegas Courtois di laman resmi Real Madrid.

"Terkadang terdapat kurangnya pengetahuan soal peraturannya, VAR boleh mengintervensi ketika ada kesalahan yang jelas, tapi orang-orang tidak selalu menyadari itu. VAR harus digunakan untuk membantu permainan."

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Hal Bagus

Lebih lanjut, Courtois tahu terkadang VAR bisa merugikan tim mereka sendiri. Namun, baginya yang terpenting adalah menciptakan sepak bola yang adil. VAR telah menyeimbangkan sepak bola.

"Terkadang itu merugikan anda ketika offside yang diberikan padahal itu bukan offside, dan terkadang anda yang diuntungkan, lalu pada kesempatan lain sebaliknya akan terjadi."

"VAR adalah hal bagus ketika membahas soal membuat pertandingan jadi lebih adil," tutup Courtois.

Sumber Bola.net

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.