Sukses

Ladeni PSCS Cilacap, Persib Andalkan Pemain Lokal

Pelatih Persib Mario Gomez akan memaksimalkan tenaga pemain lokal dan bantuan pemain Persib U-19.

Liputan6.com, Bandung Persib Bandung mulai mempersiapkan diri menghadapi babak 64 Besar Piala Indonesia 2018. Maung Bandung akan menghadapi PSCS Cilacap di Stadion Vijaya Kusuma, Rabu (5/12/2018).

Pelatih Persib Mario Gomez bakal memaksimalkan tenaga pemain lokal dan bantuan pemain Persib U-19. Hal tersebut dilakukan untuk mengantisipasi padatnya jadwal.

"Kami akan membawa 16 pemain. Semuanya pemain lokal dan dua pemain U-19. Mereka adalah Mario Jardel dan Ilham Qolba," ujar Gomez usai memimpin sesi latihan di Stadion Si Jalak Harupat, Senin (3/12/2018).

Meski tak diperkuat sejumlah pemain inti, pelatih asal Argentina ini mengaku tetap mengusung misi kemenangan di kandang Laskar Nusakambangan tersebut.

"Karena ini juga adalah pertandingan penting, kita harus menang karena kita harus tetap mengalahkan tim lain," tegasnya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Liga 1

Maung Bandung juga ditunggu laga penting akhir pekan ini dalam laga pamungkas Liga 1 2018 kontra Barito Putera, Minggu (9/12/2018). Tiga poin jadi target Persib. Untuk itu Gomez ingin pemain inti berlatih di Bandung.

"Selain lawan PSCS ini ada pertandingan penting lainnya karena kami kita akan mengakhiri kompetisi musim di hari minggu menghadapi Barito Putera," kata mantan pelatih Johor Darul Takzim itu.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.