Sukses

Sriwijaya FC Usung Misi Poin Penuh di Markas Bali United

Sriwijaya FC meraih hasil tidak baik di beberapa laga sebelumnya.

Liputan6.com, Kuta - Sriwijaya FC akan menghadapi Bali United pada pekan ketujuh Go-Jek Liga 1 bersama BukaLapak. Keduanya akan bentrok di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Sabtu (5/5/2018).

Bertamu ke markas Serdadu Tridatu, Sriwijaya FC mengusung misi poin penuh. Skuat Laskar Wong Kito termotivasi mendapat hasil maksimal setelah meraih hasil tidak baik di beberapa laga sebelumnya.

Meski demikian, pelatih Sriwijaya FC Rahmad Darmawan (RD) mewaspadai kebangkitan Bali United usai dibekuk PS Tira pada laga sebelumnya. "Mereka termotivasi, punya upaya kuat untuk memperbaiki hasil," ujar pria yang akrab disapa RD itu di Kuta, Jumat (4/5/2018).

RD mengaku tak mudah menghadapi tim yang memiliki motivasi penuh seperti Bali United. Apalagi bermain di kandang, skuat racikan Widodo Cahyono Putro itu otomatis memiliki semangat berlipat ganda.

"Menghadapi tim seprti ini (dengan motivasi berlebih) tidak mudah. Motiviasi kita juga harus tinggi untuk mengalahkan lawan. Kita juga memperoleh hasil kurang bagus pada beberapa pertandingan sebelumnya. Di satu sisi, kita harus memiliki motivasi untuk ke luar dari situasi sulit yang dihadapi tim ini," katanya.

Namun, RD lebih memilih memfokuskan untuk memotivasi para pemain Sriwijaya FC ketimbang memikirkan lawan. "Saya akan fokus bagaimana membangun motivasi yang kuat untuk pemain kita yang juga mengalami kesulitan sama," ucap dia.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Tim Solid

Secara keseluruhan, RD menilai Bali United merupakan tim solid dibandingkan tim lainnya. Sebab, runner up Liga 1 2017 itu tidak mengalami banyak perubahan dari musim sebelumnya.

"Pengalaman dan kekompakan tim (Bali United) lebih mapan dan lebih bagus. Memang ada beberapa key player dari mereka. Tapi, mereka saling menutupi. Pola serangan dia sangat baik dan kompak," tutur RD.

Karena itu, ia meminta anak asuhnya agar disiplin dan fokus menjaga lini belakang. "Tinggal sekarang bagaimana kedisiplinan pemain, mengontrol, mengawasi dan menjaga pertahanan dimulai dari pemain depan," papar RD.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.