Sukses

Ingin Sukses Berkarier? Simak Saran dari Pakar Ini

Memperoleh gaji dan benefit besar juga menjadi salah satu motivasi utama untuk bekerja di perusahaan besar.

Liputan6.com, Jakarta - Bekerja di perusahaan-perusahaan besar menjadi impian bagi banyak orang. Hal ini berdasarkan beragam alasan, mulai dari minat kuat di industri tertentu hingga merasa latar belakang pendidikannya cocok dengan sektor bisnis perusahaan tersebut.

Tentu saja, memperoleh gaji dan benefit besar juga menjadi salah satu motivasi utama. Para pencari kerja, khususnya sarjana lulusan baru banyak yang mengincar perusahaan-perusahaan besar yang umumnya memiliki program akselerasi karir, atau sering dikenal dengan program Management Training (MT). Keunggulannya jelas.

Selain jaminan memperoleh standar gaji yang lebih tinggi, jebolan trainee juga berkesempatan untuk mendapat ‘jalur khusus’ dalam menapaki karir di perusahaan hingga jenjang tertinggi.

Peserta MT, yang biasa disebut trainee, pada umumnya mengikuti program berdurasi 1 hingga 2 tahun dengan pembelajaran berbasis pendidikan intensif dan on-the-job training. MT juga akan mencakup perkenalan fungsi di berbagai divisi perusahaan.

Selama menjalani program MT, trainee umumnya diberikan gaji, meskipun belum penuh, yaitu rata-rata sebesar Rp4-5 juta. Mereka juga bisa mendapatkan berbagai benefits dari perusahaan termasuk tunjangan kesehatan, transportasi, akomodasi dan konsumsi, hingga beragam fasilitas perusahaan untuk menunjang kinerja dan kesejahteraan pegawai.

Geofany Suharwan, Head of Product & Marketing di PT Qerja Manfaat Bangsa, menyatakan bahwa peluang karier pencari kerja saat ini tetap menjanjikan dengan jalur internship atau MT menjadi pilihan yang baik, apalagi saat ini kelompok usaha rintisan/startup sedang cukup agresif merekrut sumber daya manusia.

“Banyak pencari kerja yang memulai karirnya melalui program magang/internship, karena program ini memberikan banyak sekali manfaat bagi seorang lulusan baru, mulai dari pengalaman kerja, kesempatan mentoring dan terlibat dalam berbagai project," kata dia dalam keterangan tertulis di Jakarta, Jumat (17/9/2021).

Tambah Geofany, bagi mahasiswa tingkat akhir atau lulusan baru yang mencari pengalaman kerja, suatu perusahaan biasanya menyediakan kesempatan magang yang umumnya berdurasi 1-6 bulan. Selama program, pemagang biasanya diperkenalkan ruang lingkup kerja perusahaan.

Beberapa perusahaan juga memiliki program magang yang durasinya bisa mencapai 6-12 bulan dengan kesempatan terlibat lebih jauh dalam aktivitas bisnis hingga pengerjaan proyek tertentu.

Banyak perusahaan ada yang memberikan uang saku setiap bulan bagi para pemagangnya. Pemagang juga bisa memperoleh berbagai manfaat lainnya termasuk kesempatan pelatihan, tunjangan kesehatan, dan akses ke berbagai program manfaat yang dimiliki perusahaan, bahkan lewat program magang pada beberapa perusahaan menjadi jalan pintas untuk menjadi karyawan tetap.

Tidak dipungkiri, ada perusahaan-perusahaan favorit pencari kerja yang merupakan pemain lama seperti Unilever dan Pertamina. Dari kelompok rintisan, perusahaan seperti Ruangguru dan Shopee kini menjadi pilihan utama para angkatan kerja.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Contoh Perusahaan

Lalu, perusahaan apa saja yang dipandang memiliki program MT dan kesempatan magang paling diminati?

Berikut beberapa contoh perusahaan dan startup yang menawarkan peluang belajar, jenjang karir dan juga gaji yang kompetitif di industri:

Grab, salah satu platform layanan transportasi, pengantar makanan dan pembayaran menawarkan program Grab Management Associate Program. Selama program, trainee mendapatkan gaji dan menikmati benefits yang sama dengan pegawai tetap. Grab juga menyediakan program magang berdurasi hingga 3 bulan dimana pesertanya bisa memperoleh tunjangan bulanan dan kesempatan mengikuti pelatihan.

Grab Internship Program untuk mahasiswa tingkat akhir atau fresh graduate memberikan kesempatan magang 3 bulan di Grab dengan pendampingan mentor.

HM Sampoerna adalah perusahaan tembakau terkemuka di Indonesia yang memproduksi dan mendistribusikan sejumlah produk tembakau. Gaji trainee di perusahaan ini juga berada di atas rata-rata program MT di perusahaan lain. Selama program, trainee dapat memperoleh berbagai fasilitas diantaranya tunjangan transportasi, akomodasi dan kesehatan. HM Sampoerna juga menawarkan program internship InKompass di Philip Morris International selama sekitar 1 bulan.

Mahasiswa semester 6-8 dengan indeks prestasi 3,2 dan kemampuan Bahasa Inggris yang fasih dipersilakan untuk mendaftar. Kandidat yang lolos seleksi akan mendapat kesempatan bekerja pada proyek bisnis sebenarnya, coaching, dan membangun jaringan profesional internasional.

Ruangguru, startup pendidikan terbesar di Indonesia, memiliki dua jalur utama bagi job seekers. Pertama, melalui Management Associate Program (MAP) job seekers dapat mengikuti pendidikan selama 2 tahun dengan rotasi ke divisi yang berbeda-beda, termasuk eksposur internasional untuk mendapatkan leadership role di Ruangguru. Gaji trainee di sini juga di atas rata-rata program MT lainnya. Nilai tambah lain dari menyelesaikan program MT di Ruangguru adalah job security dengan pemberian status pegawai tetap.

Ruangguru juga menyediakan magang berbayar berdurasi 3-4 bulan melalui Learning Acceleration Program (LEAP) bagi mahasiswa yang masih kuliah ataupun fresh graduates untuk mencicipi pengalaman bekerja di startup dan belajar dari tim manajemen dengan cara melibatkan mereka di dalam proyek besar yang berhubungan langsung dengan pengembangan bisnis di Ruangguru. Uang saku program magang di Ruangguru juga cukup menarik, yaitu senilai besaran UMR.

 

3 dari 3 halaman

Berikutnya

Shopee, salah satu marketplace terbesar di Indonesia yang berkantor pusat di Singapura, memiliki Shopee Global Leaders Program yang berdurasi hingga 2 tahun dengan gaji di atas rata-rata program MT lainnya. Shopee juga menyediakan kesempatan magang yang dapat memperoleh berbagai manfaat termasuk uang saku dan akses ke beragam fasilitas perusahaan. Shopee Apprentice Program memberikan kesempatan bagi fresh graduates untuk bekerja selama 10 minggu di proyek-proyek yang sedang berjalan di perusahaan.

Telkom, BUMN telekomunikasi terintegrasi dan terbesar di Indonesia, memiliki program MT selama 1 tahun. Sebagai BUMN, keunggulan program MT di Telkom adalah career track yang terstruktur dengan jabatan minimal sebagai kepala cabang di salah satu kantor Telkom di seluruh Indonesia. Telkom juga memiliki Great People Internship Program (GPIP) yang memberikan kesempatan magang berbayar hingga 6 bulan di area sales, marketing, telecommunication dan information technology.

“Kembali lagi, aspirasi karir dan kesempatan kerja harus berjalan seimbang mengingat tantangan di setiap perusahaan akan sangat dinamis. Jadi, jangan tunggu sampai kesempatan itu datang, tapi sikap pro aktif para pencari kerja untuk menggali peluang adalah kunci untuk unggul di masa-masa seperti saat ini”, tutup Geofany.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.