Investasi Pembangunan IKN Tembus Rp 49,6 Triliun

Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) Bambang Susantono mengatakan setidaknya sudah ada 5 groundbreaking di IKN. Tak tanggung-tanggung, nilai investasinya mencapai hampir Rp 50 triliun.

oleh Arief Rahman Hakim diperbarui 14 Mar 2024, 18:30 WIB
PT Waskita Karya (Persero) Tbk menjamin penyelesaian 7 proyek di Ibu Kota Nusantara (IKN) pada semester I 2024. Dok Waskita

Liputan6.com, Jakarta Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) Bambang Susantono mengatakan setidaknya sudah ada 5 groundbreaking di IKN. Tak tanggung-tanggung, nilai investasinya mencapai hampir Rp 50 triliun.

Sebanyak 5 pembangunan ini terpisah dengan pembangunan infrasktruktur maupun sarana dan prasana yang didanai oleh APBN. Menurutnya, itu sejalan dengan pembangunan fasilitas dasar yang ditangani oleh Kementerian PUPR.

"Jadi ada beberapa hal yang memang kita akan tuntaskan di tahun 2024. Intinya kita ingin meluhat bahwa 5 groundbreaking yang sudah dilakukan itu berjalan seiring dengan yang sudah dibangun oleh PUPR, infrasktrut dan kemudian gedung-gedung, fasilitas publik," kata Bambang di Istana Kepresidenan Jakarta, dikutip Kamis (14/3/2024).

"Sehingga nanti akan terbentuk satu ekosistem yang menyeluruh di dalam Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP), yang akan menjadi model untuk pengembangan selanjutnya dari IKN ini kedepannya," tuturnya.

Dia mencatat ada nilai investasi sebesar Rp 49,6 triliun dari pembangunan yang dikucurkan oleh perusahaan swasta nasional itu. Hitungannya, ada sekitar 32 perusahaan yang ikut terlibat.

"Kita ketahui sudah ada 5 kali groundbreaking dengan nilai mendekati Rp 50 triliun tepatnya Rp 49,6 triliun, sudah ada 32 kira-kira institusi yang sudah melaksanakan groundbreaking hingga yang ke lima," urainya.

Bambang menegaskan pihaknya akan terus mendorong pembangunan itu berjalan sesuai dengan rencana. Dia berharap kucuran investasi ke IKN juga akan bertambah kedepannya.

"Itu yang kita juga lihat bahwa investasi ini perlu sesegera mungkin kita realisasikan di lapangan sehingga ekosistem tadi terbentuk. Jadi di samping Istana, kantor menteri, infrastruktur yang dibangun, output dan sebagainya tentu akan ada juga fasilitas publik. Sehingga kota itu bisa nantinya jadi kota yang layak huni dan dicintai ya," bebernya.

2 dari 3 halaman

Istana Presiden di IKN Bisa Digunakan Jokowi Mulai Juni 2024

Pemerintah terus melanjutkan pembangunan Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara di Kalimantan Timur, terutama fasilitas pemerintahan, salah satunya Istana dan Kantor Presiden.

Ketua Satgas Pelaksana Pembangunan Infrastruktur IKN Danis H. Sumadilaga mengungkapkan, pihaknya menargetkan pembangunan kawasan Istana Presiden dapat selesai dan digunakan pada bulan Juni mendatang.

"(Pembangunan) Istana Presiden dan lapangan upacara sudah hampir 60 persen dan target (rampung) pada bulan Juni 2024,” ungkap Danis dalam acara Rakornas Ibu Kota Nusantara di Grand Ballroom Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta, Kamis (14/3/2024).“Bangunan stana, lapangan upacara, serta podium akan berfungsi 100 persem dan Insyaallah dapat digunakan untuk mendukung kegiatan upacara kemerdekaan RI tanggal 17 Agustus," bebernya.

Danis juga mengatakan, kawasan tersebut ditargetkan dapat menampung kapasitas 8.700 orang.

Pembangunan gedung kantor presiden beserta struktur baja burung garuda juga ditargetkan bulan Juni tahun ini, sehingga dapat digunakan pada saat upacara 17 Agustus 2024.

 

3 dari 3 halaman

Progres Gedung Kemenko

Rumah Susun ASN 3 IKN Nusantara, Kontrak Proyek Baru yang Diraih WSBP/Istimewa.

Danis juga merinci, pembangunan gedung Kemenko 1 sudah pada tahap penyelesaian 52,90 persen dan ditargetkan fungsional pada Juni 2024.

Kemudian gedung Kemenko 2 sudah 23,64 persen dari target penyelesaian.

"Memang gedung Kemenko 2 ini (progres pembangunan) agak lambat, tapi nanti sejumlah towernya juga dapat menampung sekitar 250 orang," ia mengakui.

Untuk gedung Kemenko 3 sudah 55,70 persen.

Gedung 2 dan 3 memiliki kapasitas menampung 86 ASN dari total kapasitas 516 ASN.

Adapun pembangunan Gedung Sekretariat Negara yang sudah berpogres hampir 70 persen.

Setelah rampung nantinya, gedung Kementerian Sekretariat Negara ditargetkan dapat menampung 750 ASN pada bulan Juni dari total 2.510 ASN.

Infografis Menko Luhut Keluhkan Rumah Menteri di IKN Terlalu Kecil. (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya