Anies: Pastikan Rasa Aman ke Tiap Keluarga dan Jengkal Tanah di Indonesia

Calon presiden (capres) Anies Baswedan menyampaikan pidato penutup dalam debat capres ketiga di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (7/1/2024).

oleh Muhammad Radityo PriyasmoroAdy Anugrahadi diperbarui 07 Jan 2024, 22:14 WIB
 Anies Baswedan saat debat capres perdana di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Selasa (12/12/2023). (Foto: Tangkapan layar Youtube KPU RI)

Liputan6.com, Jakarta - Calon presiden (capres) Anies Baswedan menyampaikan pidato penutup dalam debat capres ketiga di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (7/1/2024). Dia mengatakan, sebagai Presiden Republik Indonesia, maka prioritas pertama dan terutama adalah memastikan rasa aman kepada setiap keluarga dan setiap jengkal tanah Indonesia.

"Dan itu artinya kita memastikan bahwa mereka yang diberi tugas untuk mengamankan dipikirkan kesejahteraannya, memastikan bahwa kenaikan gaji tiap tahun, memastikan mereka punya rumah dinas, memastikan kesejahteraannya aman, sehingga mereka bisa konsentrasi, siapa itu TNI Polri dan termasuk ASN di bidang pertahanan. Itu kunci nomor 1," kata Anies dalam debat capres, Minggu.

Dia mengatakan, ketika bicara soal menjaga keamanan, maka juga bicara bagaimana pelibatan Indonesia di dalam kancah internasional.

"Presiden akan menjadi panglima diplomasi Indonesia di tingkat dunia, hadir mewarnai, membawa nilai-nilai Indonesia, dan seperti di debat ini, tidak banyak ruang diberikan untuk bicara di forum global, 2 menit itulah waktunya, tapi di situ lah seninya, bagaimana kompleksnya gagasan, kompleks ide disampaikan lugas," kata Anies.

2 dari 2 halaman

Hentikan Penjajahan di Tanah Palestina

Capres nomor urut 01 Anies Baswedan saat beradu gagasan dalam debat ketiga Capres Pemilu tahun 2024 di Istora Senaya, Jakarta, Minggu (7/1/2023). (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Anies mengatakan, Indonesia harus menyampaikan posisi secara tegas dan memperjuangkan penghapusan di muka dunia.

"Maka Indonesia tidak akan ragu menyampaikan hentikan penjajahan di tanah Palestina dan usahakan itu melalui diplomasi di seluruh tempat tidak hanya statemen Menteri Luar Negeri tapi harus menjajaki seluruh kekuatan," kata dia.

Anies ingin Indonesia menjadi kekuatan yag disegani, mulainya dari mana, dari pemimpin yang menjunjung etika, yang menjunjung ilmu pengetahuan, yang terbuka atas gagasan mempertahankan Indonesia atas ancaman baru.

"Artinya kita hadir dalam berbagai wilayah dalam pertemuan global membawa aspirasi Indonesia. We will no longer absent, Indonesia will present and colour the world," tandas Anies.

 

Infografis Ada 204 Juta Lebih DPT di Pemilu 2024. (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya