Gempa 7,3 Guncang Jepang, Tsunami Mengancam

Gempa berkekuatan 7,3 SR mengguncang pesisir timur Jepang. Peringatan tsunami diumumkan.

oleh Liputan6 diperbarui 07 Des 2012, 16:04 WIB

Gempa bumi berkekuatan tinggi kembali melanda Jepang. Gempa berkekuatan 7,3 SR mengguncang pesisir timur Jepang. Peringatan tsunami diumumkan.

Menurut Badan Geologi Amerika Serikat (USGS), gempa berada di titik 245 km sebelah tenggara Kamiashi. Gempa berada di kedalaman 36 km.

Dari laporan berbagai media lokal, guncangan besar terasa hingga ke ibukota Tokyo. Warga sekitar panik saat guncangan menimpa mereka.

Peringatan tsunami diumumkan di beberapa wilayah dekat pusat gempat. Salah satunya di Prefektur Miyagi, wilayah yang paling parah dihantam tsunami pada Maret 2011 lalu.

Badan Peringatan Tsunami Pasifik milik AS menyatakan, gempa tidak akan berpengaruh ke wilayah Samudra Pasifik. Tsunami mencapai 2 meter diperkirakan akan merusak daerah pesisir Jepang. (BBC/Riz)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya