Gelandang MU Bruno Fernandes Menanggapi Cibiran Jose Mourinho

Gelandang MU Bruno Fernandes tidak tersinggung dengan komentar Jose Mourinho yang menyebut dirinya banyak menendang penalti.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 03 Sep 2020, 06:30 WIB
Gelandang Manchester United (MU), Bruno Fernandes usai mencetak ke gawang Everton di Goodison Park, Minggu (1/3/2020) (Foto: Doc Premier League)

Liputan6.com, Manchester - Jose Mourinho memuji gelandang Manchester United (MU) Bruno Fernandes sebagai salah satu penendang penalti terbaik di dunia. Tapi, manajer Tottenham Hotspur itu menegaskan hal itu terjadi karena pemain asal Portugal itu mendapat 20 penalti di musim 2019/20.

Mantan manajer MU itu memang dikenal suka menyindir mantan klubnya setelah dirinya dipecat. Mourinho biasa menyindir Chelsea ketika berada di Old Trafford dan sekarang melakukan hal yang sama kepada Setan Merah saa menduduki kursi manajer Hotspur.

"Bruno masuk, fit, bermain sangat baik, meningkatkan skuat MU dan juga terbukti menjadi pengambil penalti yang hebat, salah satu yang terbaik di dunia, karena dia memiliki sekitar 20 untuk mencetak gol," kata Mourinho pada Juli lalu.

Seperti diketahui, Bruno Fernandes bergabung dengan MU pada Januari 2020 dari Sporting dengan nilai transfer 47 juta pound. Ia telah mencetak 12 gol untuk Setan Merah sejauh ini, delapan di antaranya dari titik penalti.

 

 

Saksikan Video Bruno Fernandes di Bawah Ini

2 dari 3 halaman

Tanggapan Bruno Fernandes

Gelandang Manchester United, Bruno Fernandes (MU) (LINDSEY PARNABY / AFP)

Diminta menanggapi komentar Mourinho, Bruno Fernandes mengatakan bahwa hal itu tidak melukai perasaannya. "Sejujurnya saya tak merasa terluka. Saya merasa bahwa saya adalah pengambil penalti yang baik dan tidak lebih," katanya kepada A Bola.

"Saya mengerti, tapi apa yang saya ambil dari kata-katanya [Jose Mourionho] karena saya orang yang sangat positif, adalah dia mengatakan saya melakukan penalti dengan baik."

"Kenyataannya, sejak saya tiba di Manchester United, saya tak pernah melewatkan satu pun. Dan saya berharap saya tidak gagal. Saya hanya melewatkan dua penalti, satu untuk Udinese melawan Napoli dan kemudian di Piala Portugal, dengan Loures."

 

 

3 dari 3 halaman

Pemain Penting

6. Bruno Fernandes (55 juta euro) - Bruno Fernandes dibeli Manchester United dengan harga 55 juta euro dari Sporting CP pada awal 2020 lalu. (AFP/Glyn Kirk/pool)

Pembelian Bruno Fernandes memberikan dampak positif bagi MU. Setan Merah sempat terlempar dari empat besar dan sepertinya tidak akan meraih tiket Liga Champions.

Namun, Bruno Fernandes mampu mendongkrak performa MU sehingga bisa finis ke peringkat ketiga klasemen Liga Inggris. 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya