Ari Wibowo Rasakan Gempa Bengkulu: Sampai Terbangun dari Tidur

Ari Wibowo merasakan betul gempa yang terjadi di Kota Bengkulu, dan teman-temannya panik.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 19 Agu 2020, 16:30 WIB
Ari Wibowo merasakan betul gempa yang terjadi di Kota Bengkulu, dan teman-temannya panik. (Deki Prayoga/bintang.com)

Liputan6.com, Jakarta Gempa kembali mengguncang Indonesia, kali ini di Kota Bengkulu, Provinsi Bengkulu berkekuatan magnitudo 6,9 pada pukul 05:29 WIB. Salah satu selebritas yang merasakan gempa cukup besar ini adalah Ari Wibowo.

Dalam akun Instagram terverifikasi miliknya, Rabu (19/8/2020), Ari Wibowo bercerita saat ini ia tengah melakukan touring bersama rekan-rekannya di Bengkulu.

Sedang asyik tertidur, Ari Wibowo merasakan gempa. "Lagi touring Bengkulu kena gempa...Kenceng banget," tulisnya sebagai keterangan.

 

2 dari 7 halaman

Ranjang Goyang

Ari Wibowo (Foto: Instagram/@ariwibowo_official)

Ari Wibowo yang merasakan getaran gempa itu sampai terbangun dari tidurnya, "Ranjang goyangnya, mpe kebangun dari tidur."

3 dari 7 halaman

Panik

Ari Wibowo (Foto: Instagram/@ariwibowo_official)

Kepanikan dirasakan Ari Wibowo bersama teman-temannya. Namun ada yang lucu saat kejadian tersebut.

"Ada sih yg panikan minta turun, eh pas gw dah pake celana, dia malah tidur lagi...Ada lagi yg panik, tapi sebelum turun sikat gigi dan ngaca sambil nyisir dulu pula. 🤭," tambahnya.

4 dari 7 halaman

Bukan Fashion Show

Diingatkan Ari Wibowo, bahwa saat itu bukan tengah menjalani fashion show tetapi terjadi gempa yang cukup besar.

"Gempa euy, bukan fashion show.. 😆Inilah muka2 kita jam 5:30 subuh...Udah ah, tidur lagi... Semoga yg lain pada aman2 semua yaa.. Amiiin 🙏🏻," sambungnya.

5 dari 7 halaman

6-7 Jam

Pesinetron Tersanjung ini menjelaskan bahwa usai terjadinya gempa, touring tetap dilanjutkan.

"Setelah kejadian gempa tadi, rute ku bersama The Dugongs hari ini dari kota Bengkulu ke Krui, sekitar 6-7jam diatas motor..," sambungnya dalam unggahan berikutnya.

6 dari 7 halaman

Lancar

Ari Wibowo berharap perjalanan touringnya tidak mengalami kendala. Semuanya bisa berjalan lancar.

"Ditambah makan, isi bensin dan berhenti di mini market, harusnya jam 6 sore sudah tiba sih. Semoga semua lancar dan gempa tadi tidak membuat jalan yg hrs kita lalui terputus/rusak parah. 🙏🏻," paparnya.

7 dari 7 halaman

Dapat Saran

Namun, ada yang bikin pria kelahiran Berlin, Jerman 26 Desember 1970 ini bingung karena mendapat saran dari penduduk setempat.

"Oh iya, kita juga disarankan sama penduduk sini agar sebaiknya jangan berhenti antara Mana & Bintuhan, nah loh... 🧐😳😱Ada yg tau kenapa? 👻Kalo ada motor yg mogok pas disana gimana?" imbuhnya.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya