Cendekiawan Muslim Dawam Rahardjo Meninggal Dunia

Sekitar beberapa bulan lalu, ahli ekonomi hingga pemikir Islam ini sempat menjalani beberapa kali perawatan intensif di rumah sakit.

oleh Rinaldo diperbarui 31 Mei 2018, 00:36 WIB
Ilustrasi Foto R.I.P atau Beristirahat dengan Damai. (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta - Cendekiawan muslim Dawam Rahardjo meninggal pada Rabu malam sekitar pukul, 21.55 WIB. Dawam meninggal dunia di Rumah Sakit Islam Jakarta Cempaka Putih, Jakarta Pusat.

Kabar duka tersebut antara lain langsung direspons Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Jimly Asshiddiqie melalui akun Twitter miliknya, @JimlyAs.

"Innalillahi wanna ilaihi rojiuun. Mari Kita doakan yg terbaik, bpk Prof. M. Dawam Rahardjo barusan menghembuskan nafas terakhir kembali ke haribaan-Nya. Alfatihah... Insya Allah, husnulkhotimah," tulis Jimly.

Sekitar beberapa bulan lalu, ahli ekonomi hingga pemikir Islam ini sempat menjalani beberapa kali perawatan intensif di rumah sakit. Dawam Rahardjo terkena penyakit diabetes, jantung, dan stroke.

Almarhum yang lahir di Solo, Jawa Tengah, 20 April 1942 punya sederet jabatan penting semasa hidupnya. Dawam Rahardjo antara lain pernah menjabat Guru Besar Ilmu Ekonomi Universitas Muhammadiyah Malang, Ketua Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia Pusat (ICMI), Ketua Tim Penasihat Presiden BJ. Habibie, Rektor Universitas Islam 45 Bekasi dan Rektor UP45 Yogyakarta.

Saat ini jenazah almarhum sudah berada di rumah duka Komplek Billymoon, Jalan Kelapa Kuning III Blok F 1 No. 2, Duren Sawit, Jakarta Timur.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya