Akhir Pekan Ini, Persib Bandung Gelar Uji Coba di Tasikmalaya

Persib Bandung bakal menghadapi Priangan Selection.

oleh Edu Krisnadefa diperbarui 22 Feb 2018, 13:15 WIB
Persib siap kembali menggelar laga uji coba. (Liputan6.com/Kukuh Saokani)

Liputan6.com, Bandung - Persib Bandung bakal kembali menggelar laga uji coba. Kali ini, lawan mereka adalah Tim Priangan Selection. Duel akan digelar di Stadion Wiradadaha, Tasikmalaya, Sabtu (24/2/2018).

Hal ini pun dibenarkan pelatih Persib, Roberto Carlos Mario Gomez. "Kita punya uji tanding Sabtu mendatang. Kita akan pergi di hari Jumat," ujar pelatih asa Argentina itu di situs resmi Persib.

Gomez yang pernah melatih klub elite Malaysia, Johor Darul Ta'zim, menambahkan, "Rencananya hanya satu pertandingan. Mungkin, minggu depannya lagi kita akan adakan uji tanding lainnya."

Laga uji coba ini sendiri awalnya tak masuk dalam agenda Persib dalam waktu dekat. Gomez dan pasukannya sebenarnya ingin kembali menggelar pemusatan latihan.

Namun, lantaran Stadion Gelora Bandung Lautan Api bisa kembali digunakan, Persib hanya berlatih di Bandung. Tentu saja dengan diselingi uji coba, seperti yang akan mereka lakukan di Tasikmalaya.

2 dari 3 halaman

Tiga Kali TC

Persib Bandung saat tampil di Piala Presiden. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Sebelumnya, Persib sempat menggelar tiga kali pemusatan latihan alias sejak kembali mulai berlatih untuk musim ini. Sebelum tampil di Piala Presiden, Tim Maung Bandung menggelar TC di Yogyakarta dan Batam.

Lalu, setelah tampil di Piala Presiden, Persib juga sempat menggelar TC di Jepara. Sebelum memutuskan kembali berlatih di Bandung, Gomez sempat membidik Ciamis sebagai tempat TC keempat mereka.

 

3 dari 3 halaman

Hapal Kekuatan Rival

Sementara itu, Gomez menyebut dirinya mulai hapal akan kekuatan klub-klub rival Persib. Dia mengaku memanfaatkan turnamen Piala Presiden sebagai wahana untuk memantau para pesaing Persib pada kompetisi musim depan.

"Ya saya tahu kekuatan tim-tim lain, tapi Piala presiden ini berbeda dengan kompetisi liga nanti. Saya menghormati sepenuhnya turnamen ini dan saya pikir semua klub juga melakukan hal yang sama," ujar Gomez.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya