Bahaya Tidak Cuci Tangan Sebelum Bercinta

Selain dekorasi romantis, jangan lupa pentingnya cuci tangan sebelum bercinta. Hal ini akan menguntungkan istri.

oleh Benedikta Desideria diperbarui 03 Jan 2018, 22:00 WIB
Mengapa Harus Mencuci Tangan Pakai Sabun?

Liputan6.com, Jakarta Saat bercinta boleh-boleh saja mempersiapkan dekorasi romantis atau lingerie seksi. Namun, pastikan suami tidak lupa mencuci tangan sebelum sesi panas dimulai.

Bila suami tak cuci tangan sebelum bercinta, risiko istri mengalami penyakit infeksi saluran vagina atau infeksi saluran kemih meningkat. Mengapa begitu?

Menurut dokter spesialis kebidanan dan kandungan, Sherry Ross, ada banyak bakteri di tangan. Salah satunya E.coli.

"Bila E.Coli masuk ke dalam vagina bisa menyebabkan infeksi saluran kemih atau vagina," kata Ross lagi seperti mengutip Women's Health, Rabu (3/1/2017).

Guna menghindari risiko terkena penyakit tersebut, Ross menyarankan suami serta istri mencuci tangan sebelum bercinta. Caranya cuci tangan dengan sabun lalu basuh di bawah air mengalir.

 

Saksikan juga video menarik berikut:

2 dari 2 halaman

Tentang infeksi saluran kemih

Kenapa Wanita Rentan Terkena Infeksi Saluran Kemih?

Mengutip Klik Dokter, keluhan infeksi saluran kemih diantaranya sering BAK (buang air kecil), nyeri, sedikit-sedikit, rasa tidak lampias (rasa ada sisa setelah kencing), bisa disertai dengan perubahan warna kencing menjadi keruh atau kemerahan. Infeksi saluran kencing dapat pula disertai dengan penyakit batu saluran kencing. 

Sementara infeksi vagina karena bakteri biasanya ditandai dengan keputihan. Ketika cairan yang keluar dari vagina sudah mengalami perubahan warna (menjadi putih susu, keabuan, hingga kehijauan), berbau, banyak dan disertai keluhan lain (seperti gatal, panas, dll) menunjukkan bahwa telah terjadi keputihan abnormal.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya