Setelah Salah, Liverpool Ingin Bajak Gelandang PSG

Liverpool terus berbenah untuk menyambut musim yang akan datang.

oleh Liputan6.com diperbarui 28 Jun 2017, 16:10 WIB
Liverpool memburu gelandang PSG Lucas Moura. (AFP / Franck Fife)

Liputan6.com, Liverpool - Liverpool terus berbenah untuk menyambut musim yang akan datang. Terbaru, The Reds ingin membajak gelandang PSG, Lucas Moura.

Lucas Moura merupakan pemain asal Brasil yang bisa bermain di posisi winger. Pemain berusia 24 tahun tersebut bergabung ke PSG pada Januari 2013 setelah ditebus dari Sao Paulo dengan harga 38 juta poundsterling (Rp 648,7 miliar).

Setelah empat setengah musim membela PSG, Lucas mengaku siap mencari tantangan baru dengan hijrah klub Eropa lainnya.

"Spekulasi terus ada setiap bursa transfer pemain dibuka. Saya memiliki target untuk berjaya di Eropa. Meninggalkan PSG untuk bergabung ke klub Eropa lainnya, merupakan hal yang mungkin terjadi."

"Namun, saya menghormati kontrak bersama PSG. Saat ini, saya belum mendapat tawaran apa pun. Jika tawaran tersebut datang, saya tentu akan mempertimbangkannya," ujar Lucas.

Saat ini, PSG dikabarkan siap melepas Lucas Moura dengan banderol 26,5 juta poundsterling (Rp 452,38 miliar). Selain Liverpool, Inter Milan dan Manchester United juga tertarik untuk mengamankan jasa sang pemain.

Pada musim 2016-17, Lucas Moura masih menjadi pemain reguler dalam skuat inti PSG. Sang pemain mencatatkan 52 penampilan dan menyumbang 19 gol.

(Artikel asli ditulis dan diedit oleh Aditya Wicaksono / Bola.com)

Saksikan video menarik berikut ini:


POPULER

Berita Terkini Selengkapnya