Bintang Muda MU Bikin Barcelona Kepincut

Namun, MU telah mengonfirmasi tak akan melepas Angel Gomes.

oleh Edu Krisnadefa diperbarui 08 Nov 2016, 15:10 WIB
Performa gemilang Angel Gomes bersama tim akademi MU membuat namanya jadi pembicaraan. (Manchester Evening News)

Liputan6.com, Manchester - Pemain belia Manchester United (MU), Angel Gomes, tengah jadi perbincangan. Performa gemilang Gomes bersama tim akademi MU membuat pemain berusia 16 tahun ini kini mulai jadi incaran klub-klub elite Eropa, termasuk tim elite Liga Spanyol, Barcelona.

Pemandu bakat dari klub raksasa Spanyol itu dikabarkan datang ke Manchester untuk memantau Gomes. Mereka ingin menyaksikan langsung performa Gomes yang namanya mencuat usai mencetak hattrick di untuk tim akademi MU, September lalu.

Gomes kini tercatat sebagai pemain termuda yang mencetak hattrick untuk tim akademi MU dalam 15 tahun terakhir. Usia dia ketika itu, 15 tahun, 11 bulan.

Gomes sendiri sebenarnya sudah memperlihat bakat gemilangnya sejak dua tahun lalu. Ketika itu, dalam debutnya untuk tim akademi MU, di usia 14 tahun, dia mampu menunjukkan baka sebagai gelandang dengan visi bermain cemerlang.

Tak hanya di klub, untuk level timnas Inggris junior, Gomes juga termasuk langganan. Bahkan, saat ini dia tercatat sebagai kapten tim Inggris U-17 yang dipersiapkan untuk tampil di Piala Eropa U-17 yang akan digelar di Kroasia, tahun depan.

MU memang bukan asing bagi Gomes. Pemain berdarah Angola ini merupakan sepupu mantan pemain MU yang kini merumput di Valencia, Luis Nani.

Kubu MU sendiri telah mengonfirmasi, tak berniat melepas pemain kelahiran London ini, termasuk ke Barcelona. Bahkan, dalam waktu dekat, bukan tak mungkin, Gomes dipromosikan ke tim utama.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya