10 Sikap yang Membuat Kencan Pertama Berlanjut Jadi Cinta

Ada sikap-sikap tertentu yang menyukseskan kencan pertama Anda sehingga berlanjut menjadi hubungan cinta.

oleh Unoviana Kartika Setia diperbarui 14 Sep 2016, 14:30 WIB
Kencan pertama. Sumber: Metro

Liputan6.com, Jakarta Kencan pertama seringkali menegangkan bagi sebagian orang. Tentu saja, karena ini kesempatan Anda menunjukkan dan menerima kesan pertama kepada dan dari pasangan kencan.

Jika semuanya berjalan dengan baik, hubungan biasanya akan berlanjut menjadi hubungan asmara. Namun jika tidak, jangan harap untuk berlanjut, kencan kedua pun tidak akan terlaksana.

Lantas, bagaimana caranya membuat pasangan terkesan saat kencan pertama? Dilansir dari laman Metro, Selasa (13/9/2016), berikut cara menyukseskan kencan pertama sehingga berlanjut ke kencan selanjutnya dan kemudian menjadi hubungan asmara.

1. Jangan terlambat
Tentu saja, ini sudah pasti.

2. Pakaian
Kesan pertama ditentukan oleh pakaian. Sesuaikan tempat kencan dengan pakaian yang dipakai. Namun, biasanya pakaian kasual dan rapi paling tepat untuk menampilkan kesan sopan dan tidak berlebihan.

2 dari 4 halaman

3 - 5

3. Singkirkan ponsel
Jika terus menggunakan ponsel selama kencan, Anda akan menampilkan kesan tidak menghargai pasangan. Hei, Anda sedang bersama seseorang yang berpotensi menjadi pasangan Anda, hargai dia.

4. Hindari pertanyaan membosankan
Anda memang harus mengetahui hal-hal tentang dia. Namun, bukan berarti Anda hanya membahas hal-hal yang membosankan. Ada baiknya, Anda mencari data dulusiapa pasangan kencan, supaya Anda bisa membicarakan hal-hal yang menarik.

5. Tidak terlalu banyak membicarakan diri sendiri
Setiap pertanyaan yang Anda ajukan, ada baiknya Anda juga menceritakan jawaban Anda. Namun bukan berarti Anda harus membicarakan diri sendiri sepanjang waktu karena itu justru membuatnya minggat.

3 dari 4 halaman

Bicarakan mantan, ya atau tidak?

6. Tidak membicarakan mantan
Tentu saja Anda akan terdengar seperti orang yang belum move on.

7. Jika Anda bertemu dengannya di aplikasi kencan...
Hindari pembicaraan tentang itu. Karena pembicaraan ini hanya akan memancing topik berapa banyak pasangan yang Anda ajak kencan sebelumnya.

8. Berikan nada bicara semangat
Ini memberikan kesan Anda bersemangat untuk pergi berkencan dengannya. Meskipun Anda juga perlu membuat nada bicara dinamis agar tidak membosankan.

4 dari 4 halaman

9 - 10

9. Pastikan ia pulang ke rumah dengan selamat
Pria, jika Anda tidak dapat mengantarnya ke rumah, pastikan untuk mengantarnya sampai ke taksi atau stasiun yang membawanya pulang.

10. Kirim pesan
Katakan terima kasih betapa Anda senang dapat berkencan dengannya. Dan katakan harapan Anda untuk bisa berkencan lagi dengannya.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya