Turuti Semua Permintaan Anak Buat Dia Stres Saat Dewasa

Tekanan stres dalam hidup merupakan hal yang penting dalam jumlah tertentu. Kurangnya tekanan yang dialami seseorang, justru bisa menyebab

oleh Tassa Marita Fitradayanti diperbarui 02 Jul 2016, 08:00 WIB
Seorang ibu dari Amerika Serikat ini punya cara menghibur diri. Bagaimana? Simak artikel berikut.

Liputan6.com, Jakarta Sesekali menuruti permintaan anak tidak ada salahnya. Namun ketika semua diberikan orangtua, inilah yang tidak dibenarkan. Sebab hal ini akan memicu stres anak ketika dewasa.

Seperti disampaikan Pakar stres management dan Hypnoparenting, Kirdi Putra, pada acara talkshow Daycare: Happy Family, Happy Employee, Kirdi Putra, semua permintaan anak yang dituruti akan berbuah pada ketidaksangguoan anak bertahan hidup dunia nyata.

"Ini sama saja kita menciptakan 'neraka' untuk anak,” kata Kirdi pada acara talkshow Daycare: Happy Family, Happy Employee beberapa waktu lalu.

Menurut Kirdy, sebagai orangtua jangan terlalu berlebihan dalam memberikan dan menyediakan segala sesuatu yang terlalu mudah untuk anak. Karena kurangnya tekanan yang dialami seseorang, justru bisa menyebabkan orang tersebut tidak memiliki daya juang.

Namun jangan berlebihan juga untuk mecegah dia patah semangat. “Terlalu stres itu tidak produktif, namun tidak stres juga tidak produktif,” pungkasnya.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya