Portugal Ditahan Islandia, Dua Bintang Incaran MU Gemilang

Portugal boleh saja gagal menang. Tapi dua pemain mereka yang sedang diincar MU tetap tampil mengilap.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 15 Jun 2016, 20:30 WIB
Aksi Andre Gomes di pertandingan melawan Islandia / Reuters.

Liputan6.com, Jakarta - Portugal gagal meraih hasil maksimal usai ditahan imbang 1-1 oleh Islandia di partai pertama Grup E Piala Eropa 2016, Rabu (15/6/2016) dinihari tadi. Tapi dua pemain Selecao das Aquinas -julukan Portugal- Andre Gomes dan Joao Mario tampil mengilap.

Kedua gelandang itu tampil apik di lini tengah Portugal. Gomes bahkan menyumbang assist pada gol Luis Nani. Ditempatkan di sisi kanan dalam skema 4-3-2-1, Gomes mampu berperan ganda di lini tengah.

Baca Juga

  • Perban ala Corluka Jadi Tren Suporter Kroasia
  • Detik-detik Buffon Terjatuh dari Tiang Gawang 
  • Manor Temui Menpora, Bagaimana Nasib Rio Haryanto?


Tak hanya membantu serangan, Gomes juga lihai membantu timnya dalam bertahan. Statistik Squawka menunjukan, gelandang Valencia ini mencatat 100 persen tekel sukses, 53 operan, 5 kesempatan dibuat, 3 intersep, 2 tembakan, dan 1 assist.

Joao Mario saat menghalau pemain Islandia / AFP


Catatan apik Gomes tersebut diikuti oleh Joao Mario. Gelandang klub Sporting Lisbon ini cuma membuat empat kesalahan operan selama bermain 75 menit. Sebagai gelandang kiri, Joao Mario mampu bekerjasama dengan baik bersama bek kiri Portugal, Raphael Guerreiro.

Jika Gomes mendapat peran ganda, Joao Mario lebih berkonsentrasi pada pertahanan.  Meski demikian, Joao ternyata tetap mampu membuat empat kesempatan, kedua terbanyak setelah Gomes.

2 dari 2 halaman

Kabar Gembira buat MU

Jose Mourinho siap mendatangkan lebih banyak pemain Portugal ke MU / Ist

Gemilangnya penampilan Gomes dan Joao Mario mendatangkan kabar gembira buat klub Inggris, Manchester United (MU). Pasalnya, Setan Merah diketahui telah memantau keduanya sebelum Piala Eropa 2016 dimulai.

Kebetulan, keduanya juga merupakan klien dari agen Manajer MU, Jose Mourinho yakni Jorge Mendes. Hal ini jelas bisa memudahkan MU dalam proses negosiasi. Apalagi, Mourinho sendiri merupakan orang Portugal dan kabarnya telah memantau dua pemain tersebut.

Gayung bersambut, Gomes sendiri sempat memuji Mourinho. "Mourinho tidak diragukan lagi adalah manajer yang hebat," kata Gomes seperti dilansir Fastonetwo.

Menurut situs transfermarkt, Andre Gomes dan Joao Mario memiliki nilai transfer 15 juta pound stering atau Rp284 miliar. Tapi, mengingat kontrak keduanya yang masih panjang di klub masing-masing, yakni hingga 2020, harga itu dipastikan meroket.

MU kabarnya harus membayar hingga 51 juta pound sterling atau Rp965 miliar untuk Andre Gomes. Sementara, Sporting Lisbon selaku pemilik Joao Mario menginginkan harga 45 juta pound sterling atau Rp852 miliar.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya