Terkuak, Rincian Transfer Gareth Bale ke Madrid

Apakah transfer Bale lebih mahal dari Cristiano Ronaldo?

oleh Defri Saefullah diperbarui 21 Jan 2016, 13:30 WIB
Gelandang Real Madrid asal Wales, Gareth Bale. (AFP/Curto de la Torre)

Liputan6.com, Madrid: Satu per satu kontrak pemain bintang mulai muncul ke internet. Setelah bek Muenchen,Mehdi Benatia dan striker Manchester United, Anthony Martial, kini giliran nilai transfer Gareth Bale yang bocor ke publik.

Baca Juga

  • Daftar Gaji Bintang Muenchen Bocor di Internet
  • Bocor, Martial Dibeli MU Rp 1,2 Triliun!
  • Pakaian Tak 'Berfungsi', Pegulat Wanita Pamer Tubuh Seksi

Seperti dilansir Marca yang menerima salinan dokumen transfer dari Football Leaks, transfer Bale dari Tottenham Hotspurs ke Real Madrid pada 31 Agustus 2013 memang lebih mahal dari nilai transfer Ronaldo pada 2009 lalu.

Ronaldo seperti diketahui diboyong Madrid dari MU dengan transfer 80 juta pounds atau 96 juta euro, jika gunakan nilai tukar saat itu. Sedangkan saat disetujui pertama kali, nilai Bale yaitu 78.171.930 pounds atau 91. 589.842 euro. Ini tercantum di enam lembar dokumen transfer yang dikuak Football Leaks.

Namun transfer jadi mahal karena Madrid memilih bayar dengan cara mencicil. Jika dibayar cash, maka harga Bale dipotong 5 persen menjadi 87.010.350 euro . Namun jika dicicil sebanyak 4 kali, maka nilai transfer Bale menjadi 99.743.542 euro.

Madrid memilih untuk mencicil pembayaran. Pembayaran pertama yaitu 23.689.101 euro. Ini dibayarkan 10 hari setelah transfer Bale rampung. Sedangkan pembayaran kedua dibayar 24 Juli 2014 dan 2015.

Yang menarik, Tottenham sudah amankan Bale dari kemungkinan pindah ke klub Inggris lainnya. Hingga 30 Juni 2019, Tottenham masih punya hak untuk menolak tawaran dari manapun untuk Bale.

Lalu, jika Madrid jual Bale ke klub Liga Inggris lainnya sebelum 1 September 2015, 'Los Blancos' harus membayar Tottenham sebesar 10 juta pounds.

Dalam pasal 15 dokumen transfer juga disebutkan, Madrid hanya boleh sebutkan  nilai transfer Bale ke publik sebesar 78 juta pounds atau 101 juta euro.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya