Hebat! Tiap Minggu, Negara Ini Cetak Miliarder

Pertumbuhan ekonomi yang mendorong lahirnya miliarder di negara ini.

oleh Achmad Dwi Afriyadi diperbarui 30 Mei 2015, 19:30 WIB
Ilustrasi Orang Kaya (Liputan6.com/Andri Wiranuari)

Liputan6.com, Beijing - Negara Tirai Bambu China berhasil mencetak miliarder baru tiap minggunya pada kuartal I 2015. Hal tersebut dilaporkan UBS dan PricewaterhouseCoopers.

Dikutip dari CNN, Sabtu (30/5/2015), Managing Director UBS Wealth Management Francis Liu mengatakan lahirnya miliarder China didukung oleh kuatnya pertumbuhan ekonomi dan pasar modal yang kuat. Dia bilang, hal tersebut terjadi dalam kurun waktu 15 tahun terakhir.

"Mereka menarik dana besar dari real estate, teknologi, healthcare, dan consumer industries," kata dia seperti ditulis, Sabtu (30/5/2015).

Lebih lanjut, dia menuturkan jumlah miliarder China pada tahun 2014 sebanyak 200 miliarder, sementara Amerika Serikat (AS) 570 miliarder. Di bilang, miliarder baru di China biasanya berbagi kekayaannya ke sesama.

"Generasi yang lebih tua umumnya fokus pada filantropi mereka di wilayah seperti pendidikan dan kesehatan. Sementara miliarder muda melihat isu sosial seperti masyarakat kurang mampu," tuturnya.

Li Hejun, orang terkaya di China dan masuk jajaran miliarder dunia versi Forbes (Sumber: Want China Times)


Dia mengatakan, peningkatan miliarder di China akan membawa Asia menjadi wilayah yang dihuni banyak miliarder baru. Apalagi, orang kaya Asia dalam usia muda lebih banyak dibanding dengan negara lain.

"Kami sangat optimis bahwa dalam 5 sampai 10 tahun ke depan jumlah miliarder Asia akan melampaui AS," ujarnya.

Namun dia menuturkan, perencanaan perumahaan akan menjadi penting ke depannya. Mengingat, dua per tiga miliar dunia berusia 60 tahun. "Mereka akan mencari cara untuk mendongkrak kekayaan agar bisa dinikmati generasi penerusnya," tandas dia. (Amd/Ndw)

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya