Ilmuwan Buat Parfum yang Bikin Tubuh Wangi saat Berkeringat

Sekelompok ilmuwan membuat parfum yang bisa bikin tubuh wangi saat berkeringat.

oleh Bio In God Bless diperbarui 09 Apr 2015, 15:35 WIB

Liputan6.com - Seperti dilansir dari DailyMail.co.uk pada Kamis (9/4/2015), para ilmuwan menciptakan parfum yang bisa memecah kimia keringat sehingga aroma tubuh seseorang akan semakin wangi justri bila semakin banyak berkeringat.

Solusi ini disebut dengan istilah Ionic Liquids. Ion-ion parfum tersebut tak memiliki bau namun dapat “menelan” berbagai aroma kimiawi yang menempel padanya. Ilmuwan di Queen’s University Belfast kemudian meriset tentang cara agar aroma yang sudah ditelan itu dapat dikeluarkan kembali.

Hasil penelitian menemukan bahwa ketika ion penyerap bau itu dipaparkan dengan air, maka bau yang diserapnya kembali keluar. Dan semakin banyak air yang diberikan, semakin kuat aroma yang dihasilkan. (bio/liz)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya