Badan Usaha Milik Desa Dapat Ciptakan Pengusaha Handal

Badan Usaha Milik Desa diharapkan dapat membuka terciptanya pengusaha sehingga meningkatkan ekonomi desa.

oleh Taufiqurrohman diperbarui 19 Feb 2015, 11:00 WIB
Menteri Marwan Jafar. (Liputan6.com/Taufiqurrahman)

Liputan6.com, Jakarta - Badan Usaha Milik Desa (BUMdes) diharapkan bisa menciptakan banyak bibit-bibit enterpreuner handal yang muncul dari desa selain memperkokoh fondasi ekonomi desa.

Menteri Desa, Marwan Jafar menilai pembentukan BUMDes, bisa menunjang lahirnya entrepreneur baru di Indonesia agar bisa menjadi negara maju.

"Untuk menjadi bangsa yang maju, sedikitnya dibutuhkan 2% penduduk Indonesia yang menjadi entrepreneur," ujar Marwan, di Jakarta, Kamis (19/2/2015).

Jika dibandingkan dengan negara-negara tetangga, Indonesia masih kalah dengan negara seperti Singapura, Malaysia, dan Thailand dalam menciptakan entrepreneur.

"Sekarang Indonesia kurang lebih mempunyai 1,65% entrepreneur dari total jumlah penduduk yang ada," kata Marwan.

Jika diatur dengan baik, BUMDes menurut Marwan akan mendukung terciptanya pengusaha baru, meningkatkan perekonomian nasional, dan mampu menciptakan lapangan kerja.

"Banyak peluang yang bisa dimanfaatkan di desa, misalnya dengan membuat bank sampah, bisa menghasilkan beberapa kerajinan yang memiliki nilai jual," tutur Marwan.

Dengan begitu, desa akan berdiri secara mandiri dan ke depan akan mampu memiliki kontribusi dalam  mewujudkan cita-cita bangsa Indonesia sebagai bangsa yang maju, sejajar dari bangsa-bangsa lain.

"Ke depan, dengan mewujudkan desa mandiri, Desa akan menjadi penopang perekonomian bangsa," tandasnya. (Taufiqrrohman/Ahm)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya