Duka Keluarga Jemaah Haji yang Wafat Akibat Kecelakaan di Mekah

Kini pihak Kementerian Agama tengah membantu pencairan asuransi jiwa serta tebusan dari pihak yang telah menabrak korban.

oleh Liputan6 diperbarui 23 Sep 2014, 13:43 WIB
(Liputan 6 TV)

Liputan6.com, Sleman - Suasana duka masih terlihat di rumah keluarga calon haji bernama Mujiyem Amat Sajilah di kawasan Bimomartani, Ngemplak, Sleman, DI Yogyakarta. Jemaah haji ini dilaporkan meninggal dunia akibat kecelakaan di Terminal Al Ghaza, Mekah.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Selasa (23/9/2014), korban yang tergabung dalam kloter 24 SOC di bawah KBIH Sunan Pandanaran, Sleman ini sempat dilarikan ke Rumah Sakit King Faishal, Mekah. Namun nyawanya tidak tertolong.

Kini pihak Kementerian Agama tengah berusaha membantu pencairan asuransi jiwa serta tebusan dari pihak yang telah menabrak korban untuk diberikan kepada ahli warisnya.

Sementara di Klaten, Jawa Tengah, jumlah calon haji yang tergabung dalam kloter 60 berkurang satu orang menjadi 369 dari jumlah semula 370 jemaah. Calon haji atas nama Marsih asal Desa Sidowayah, Polanharjo, Klaten ini meninggal sehari menjelang keberangkatan ke Tanah Suci akibat sakit yang dideritanya.

Almarhum sebenarnya sudah disiapkan kursi roda karena sudah tidak kuat berjalan. Namun ternyata Allah berkehendak lain. Marsih terlebih dulu meninggal dunia sebelum berangkat haji. (Ein)

Baca juga:

Kemenag: Persiapan Puncak Haji Sudah Lebih dari 80%

Nelayan Papua Divonis 5 Tahun di Papua Nugini

Nurul Habibah Diingatkan Kasatpol PP Tak Selfie Berlebihan

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya