Devy Konah Anggap Inul Daratista Sebagai Panutan

Devy Konah mengaku sangat terinpirasi dengan seniornya, Inul Daratista. Untuk itu, Devy menjadikan Inul sebagai panutannya dalam berkarier.

oleh Firli Athiah Nabila diperbarui 20 Sep 2014, 06:30 WIB
Devy Konah saat melakukan sesi pemotretan di SCTV Tower, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (18/9/2014). (Liputan6.com/Faisal R Syam)

Liputan6.com, Jakarta Devy Konah semakin hari semakin menunjukkan eksistensinya di industri musik Tanah Air. Nama pedangdut cantik ini mulai dikenal sejak single Masbuloh menjadi hits di kalangan masyarakat Indonesia.

Dara asal Bandung ini ternyata punya seorang panutan dalam berkarier di industri musik dangdut. Diakui Devy Konah, dirinya sangat mengidolakan sosok Inul Daratista yang kini sudah sukses sebagai pedangdut. Tentu saja, Devy punya alasan kenapa dirinya terinspirasi pemilik goyang ngebor itu.

Foto dok. Liputan6.com

"Dia tuh bisa dibilang jadi panutan aku dalam berkarier. Pengin banget rasanya duet bareng dia. Mbak Inul tuh luar biasa banget kalau dilihat dari perjalanan kariernya," cerita Devy Konah saat berkunjung ke kantor redaksi Liputan6.com, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (18/9/2014).

Bukan hanya perjuangan karier seorang Inul yang menjadi inspirasi Devy, tetapi sifat istri Adam Suseni itu yang juga membuatnya takjub. Wanita kelahiran 2 Oktober 1988 ini ingin bisa seperti Inul meski nanti dirinya sudah punya nama besar.

Foto dok. Liputan6.com

"Aku lihat sosok Mbak Inul itu orangnya tetap rendah hati meski dia udah jadi bintang besar. Dia nggak sombong, aku banyak belajar dari dia. Mbak Inul Daratista benar-benar nerapin ilmu padi, semakin berisi semakin merunduk," ujar Devy.

Devy Konah kini sedang mempersiapkan single terbarunya. Wanita bertubuh seksi ini juga akan berduet dengan Matta Band. Pemilik goyang unta ini berharap dirinya bisa semakin dikenal tak hanya di Indonesia, tetapi juga di luar negeri. 

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya