Djanur: Posisi Persib Belum Aman

"Kita masih ada empat laga tandang dengan Persija, Semen Padang, Persita, dan Sriwijaya FC," kata Djajang Nurdjaman.

oleh Kukuh Saokani diperbarui 10 Jul 2014, 20:26 WIB
Djadjang Nurdjaman (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Bandung: Persib Bandung saat ini bertengger di peringkat tiga klasemen sementara Indonesia Super League (ISL)Wilayah Barat dengan mengumpulkan 28 poin dari 14 laga. Namun, Pelatih Persib Djajang Nurdjaman menilai posisi anak asuhnya belum aman. Apalagi, empat dari enam laga sisa harus dilakoni tim Maung Bandung di kandang lawan.

"Kita masih ada empat laga tandang dengan Persija, Semen Padang, Persita, dan Sriwijaya FC," kata pria yang akrab disapa Djanur itu di Bandung, Kamis (10/7/2014).

Foto dok. Liputan6.com


Laga tandang nanti, tambahnya, jelas berat saat melawan Persija dan Sriwijaya. Persija saat ini di posisi empat klasemen, sementara Sriwijaya satu peringkat di bawahnya.

"Lawan tidak bisa dianggap enteng, dua dari empat tim nanti masih pesaing kita di grup," ucap Djanur.

Guna mendapat hasil yang maksimal, Djanur telah menyiapkan beberapa persiapan dengan menggelar beberapa uji coba selama bulan puasa. Ini untuk meningkatkan performa anak asuhnya menjadi lebih baik.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya