Sukses

Setelah Bandit, 6 Produk Baru Nokia Lainnya Terungkap

Masing-masing produk tersebut akan mengusung kode nama (codename) Bandit, Lanai, Orion, Pegasus, Rivendell, Shorty, dan Sirius.

Bila pada kabar sebelumnya telah terungkap bahwa Nokia sedang mempersiapkan phablet 6 inci dengan kode nama 'Bandit', kini sebuah bocoran terbaru mengungkap 6 kode nama produk baru lainnya yang ditengarai juga sedang dipersiapkan Nokia.

Dilansir laman Neowin, Kamis (22/8/2013), rumor ini pertama kali dihembuskan oleh akun Twitter @evleaks yang dikenal memang cukup sering meng-update keberadaan produk-produk teknologi siap rilis. Pada sebuah tweet tertanggal Rabu (21/8/2013) kemarin, @evleaks menyebutkan bahwa saat ini ada 7 produk baru yang sedang dipersiapkan oleh vendor asal Finlandia itu.

Masing-masing produk tersebut akan mengusung kode nama (codename) Bandit, Lanai, Orion, Pegasus, Rivendell, Shorty, dan Sirius.

Selain Bandit yang merupakan phablet 6 inci , kode nama 'Rivendell' juga telah diketahui akan berwujud tablet bersistem operasi Windows RT. Sementara itu, lima kode nama lainnnya masih menjadi misteri.

Namun menurut informasi yang beredar, kelima kode nama tersebut merupakan perangkat ponsel pintar Windows Phone yang akan diposisikan di berbagai segmen pasar.

Indikasi ini terlihat dari keterkaitan di tiga kode nama, yaitu Orion, Pegasus dan Sirius yang masing-masingnya merupakan nama rasi bintang. Kemungkinan besar ketiganya merupakan jajaran ponsel pintar yang akan mengisi segmen premium, menengah, dan bawah. (dhi/gal)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini