Sukses

Top 3 Tekno: Laporan Jual Beli Masyarakat Indonesia Saat Harbolnas 2023 Curi Perhatian

Artikel tentang paparan data transaksi jual beli sepanjang Harbolnas itu ternyata paling banyak dicari pembaca kanal Tekno Liputan6.com, Jumat (22/12/2023).

Liputan6.com, Jakarta - idEA baru saja merilis laporan tentang transaksi jual beli masyarakat Indonesia saat program Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas).

Artikel tentang paparan data transaksi jual beli sepanjang Harbolnas itu ternyata paling banyak dicari pembaca kanal Tekno Liputan6.com, Jumat (22/12/2023).

Selain itu, artikel soal debat cawapres 2024 antara Cak Imin vs Gibran menuai perhatian warganet, dan bagaimana ketiga cawapres 2024 memaparkan visi dan misi mereka juga ramai jadi pembicaraan di media sosial.

Lebih lengkapnya bisa cek di bawah ini.

1. IdEA: Total Transaksi Harbolnas 2023 Tembus Rp 25,7 Triliun

<p>Executive Director idEA Arshi Adhini, Asisten Deputi Ekonomi Digital Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Theodore Sutarto, Plt. Asisten Deputi Pengembangan Ekonomi Kreatif Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Liz Zeny, Director of NIQ Indonesia Rusdy Sumantri, dan Chief Marketing Officer Lazada Indonesia Intan Ayu Kartika dalam acara Pemaparan Hasil Riset Harbolnas 2023. (Liputan6.com/Labib Fairuz)</p>

Asosiasi E-Commerce Indonesia (idEA) baru saja mengumumkan catatan transaksi jual beli masyarakat Indonesia saat program Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) yeng melebihi target, yakni mencapai Rp 25,7 triliun.

Dalam acara Pemaparan Hasil Riset Harbolnas 2023, Kamis (21/12/2023) kemarin, Executive Director idEA Arshi Adhini menyoroti besarnya potensi pasar digital yang dimiliki Indonesia.

“Sebelumnya banyak yang beranggapan dengan dihapusnya PPKM akan berdampak pada penurunan aktivitas belanja online di marketplace. Faktanya, optimisme kami, para pelaku industri, terbukti (anggapan tersebut salah),” tuturnya.

Baca Selengkapnya di Sini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

2. Cak Imin vs Gibran Panas di Debat Cawapres 2024, Warganet: El Slepet vs El Sulfat Semakin Seru!

<p>Calon Wakil Presiden Muhaimin Iskandar atau Cak Imin dan Gibran Rakabuming di arena debat cawapres perdana di JCC Senayan, Jakarta, Jumat (22/12/2023). (Foto: Tangkapan layar dari Youtube KPU).</p>

Debat Capres Cawapres 2024 pada hari ini, Jumat (22/12/2023), berlangsung panas di mana ketiga calon wakil presiden mengutarakan visi dan misi mereka.

Adapun debat Cawapres 2024 diikuti oleh tiga calon wakil presiden, mulai dari Muhaimin Iskandar (cawapres nomor urut 1), Gibran Rakabuming Raka (cawapres nomor urut 2), dan Mahfud MD (cawapres nomor urut 3).

Dalam salah satu sesi paparan visi, warganet menyoroti bagaimana Cawapres nomor 1 Muhaimin Iskandar sering menggunakan kata slepet.

Baca Selengkapnya di Sini

3 dari 3 halaman

3. Debat Cawapres 2024: Mahfud MD Mau Bereskan Pinjol, Gibran Fokus Keamanan Data, Cak Imin Ingin Dorong UMKM Digital

<p>Debat capres cawapres 2024, Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (22/12/2023).</p>

Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar Debat Cawapres 2024 sebagai rangkaian Pemilu 2024. Debat Cawapres 2024 berlangsung di JCC Senayan, Jakarta, Jumat (22/12/2023).

Salah satu pertanyaan yang terpilih untuk dibacakan oleh panelis adalah tentang digitalisasi.

Dalam pemaparan tentang programnya saat terpilih jadi wakil presiden 2024, Cawapres nomor 3 Mahfud MD menyebut saat ini Indonesia telah memiliki Undang-Undang Pelindungan Data Pribadi (UU PDP) dan Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE) untuk mengatasi berbagai masalah di ranah maya.

Baca Selengkapnya di Sini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.