Sukses

Realme 2, Smartphone Rp 2 Juta dengan RAM 3GB dan ROM 32GB

Realme 2 mengusung super-view full screen dengan notch (poni), pilihan RAM 3GB dan 4GB, serta baterai berkapasitas 4230mAh.

Liputan6.com, Jakarta - Realme 2 menjadi salah satu lini produk yang pertama kali diperkenalkan kepada publik di Indonesia. Smartphone ini mengusung super-view full screen dengan notch (poni), pilihan RAM 3GB dan 4GB, serta baterai berkapasitas 4230mAh.

Selain itu, Realme juga memberikan aneka fitur serta kelebihan lainnya untuk smartphone yang dibanderol Rp 2 jutaan ini.

Dengan harga yang terjangkau dan spesifikasi mumpuni, Realme optimistis kalau Realme 2 akan menjadi smartphone yang bisa menarik minat para milenial sebagai target utama pasarnya. 

Bahkan, Realme pun optimistis bahwa Realme 2 akan menjadi game changer di pasar smartphone Indonesia. Penasaran apa saja kelebihan yang disuguhkan smartphone ini? Berikut ulasan lengkapnya.

Layar dan Desain

Realme 2 didominasi layar 6,2 inci (resolusi 1520 x 720 piksel, aspek rasio 19:9, dan rasio layar ke bodi 88,8 persen) dengan notch kecil di atas layar.

Menariknya, smartphone ini telah mendukung kustomisasi layar yang responsif untuk aplikasi seperti WeChat, WhatsApp, Messenger, SMS, dan Line tanpa perlu keluar dari halaman utama saat bermain gim atau menonton video.

Soal desain, meskipun tergolong smartphone harga terjangkau, Realme berani memberikan desain cutting diamond yang dipadu material komposit nano dengan permukaan berbentuk 2.5D, lengkap dengan pelindung Corning Gorilla Glass 2.

Sisi belakang bodi Realme 2. Iskandar/Liputan6.com

Desain yang diusung Realme 2 memberikan kesan classy dan stylish untuk smartphone yang memiliki jangkauan pasar mid-end.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Performa

Dari segi perfoema, Realme 2 cukup nyaman untuk bermain gim HD, asyik saat melakukan multi-tasking, dan cukup untuk melakukan aktivitas sehari-hari yang membutuhkan kinerja stabil. Realme 2 dibekali prosesor Octa Core dan chipset Qualcomm Snapdragon 450 berukuran 14nm dengan clock speed hingga 1.8GHz.

Menariknya, kapasitas RAM yang digunakan Realme 2 yaitu 2GB/4GB dengan internal memori 32GB/64GB. Fitur menarik lain yang dimiliki Realme 2 adalah built-in “Game Space” yang bisa diaktivasi secara otomatis setelah gim berjalan.

Kelengkapan dalam boks penjualan Realme 2. Iskandar/Liputan6.com

Fitur ini memungkinkan sistem dioptimalkan saat bermain gim. Latar belakang jaringan dan alokasi sumber daya pun akan secara otomatis terbatas ketika permainan terdeteksi sedang berjalan.

3 dari 3 halaman

Dual Kamera

Beralih ke kamera, Realme 2 mengadopsi dual kamera belakang--masing-masing beresolusi 13MP + 2MP--yang bisa merekam video full HD dengan frame rate 30fps.

Tidak hanya itu, kamera selfie 8MP juga sudah mendukung teknologi AI beauty 2.0. Menariknya, walau hanya 8MP, ternyata kamera depannya sudah bisa merekam video hingga resolusi full HD 30fps yang sama seperti kamera belakangnya.

Fitur AI Power Manager

Fitur yang menjadi andalan dari smartphone ini adalah baterainya yang bisa tahan untuk segala aktivitas hingga berjam-jam.

Baterai berkapasitas 4230mAh yang ada memiliki kemampuan AI Power Manager, sebuah sistem yang akan mengoptimalkan komsumsi daya dari aplikasi dan juga mengontrol jumlah core pada prosesor untuk menghindari daya yang terbuang (power waste).

Dibandingkan dengan produk di rentang harga sama, kapasitas baterai Realme 2 tentu lebih menonjol. Kamu dapat bebas bepergian, mengambil foto, bermain gim, dan menonton video streaming tanpa harus memikirkan daya baterai.

Sisi kanan bodi Realme 2. Iskandar/Liputan6.com

Jika melihat spesifikasi di atas, mungkin kamu akan mengira smartphone ini memiliki harga yang mahal. Namun ternyata, Realme 2 hanya dibanderol Rp 1.999.000

(Isk/Ysl)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.