Sukses

Media Sosial Paling Banyak Diakses Pelanggan Data XL

Mayoritas pelanggan XL menggunakan jaringan internet untuk mengakses media sosial seperti Facebook, Twitter, dan YouTube.

Liputan6.com, Jakarta - Popularitas media sosial seperti Facebook, Twitter, dan YouTube, sudah tidak diragukan. Tren penggunaan media sosial ini juga terjadi di Indonesia, salah satunya di jaringan operator telekomunikasi PT XL Axiata (XL).

Entertainer - Social Network and Gaming Digital Services XL, Riskha Adam Muharadi, menuturkan bahwa saat ini pelanggan data XL mencapai 31,2 juta atau 53 persen dari total pelanggan. Mayoritas dari mereka menggunakan internet untuk mengakses media sosial.

"Sekira 60-70 persen pelanggan data XL menggunakan media sosial seperti YouTube dan Twitter, sedangkan sisanya mengakses media lokal," jelas Adam di Senayan City, Jakarta, Rabu (5/11/2014). 

Tingginya penggunaan medial sosial tak lepas dari peranan para pengguna smartphone. XL sendiri memiliki 15 juta pelanggan smartphone, dengan 90 persen diantaranya adalah pengguna sistem operasi (OS) Android.

Penggunaan media sosial ini juga menjadi pendorong pertumbuhan trafik layanan data XL, yang pada kuartal ketiga 2014 naik 136 persen dari tahun lalu. Pertumbuhan ini dinilai membuka jalan XL untuk menjadi perusahaan dengan layanan internet mobile terbaik.

"Kami ingin menjadi sebuah brand yang memiliki akses internet mobile terbaik. Tidak hanya dari segi kualitas infrastuktur dna layanan, tapi juga bersikap terbuka terhadap layanan-layanan internet pihak ketiga. Kami ingin menjadi OTT (over-the-top) friendly," ungkapnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini