Sukses

Satpamobvit Amankan Objek Wisata Banyuwangi Saat Libur Lebaran, Larang Wahana Tak Layak Beroperasi

Polresta Banyuwangi memiliki Satuan Pengamanan Obyek Vital (Satpamobvit). Selain menjaga objek vital, satuan ini akan turut bersiaga menjaga objek wisata selama libur lebaran 2023.

Liputan6.com, Banyuwangi - Polresta Banyuwangi menyiapkan Satuan Pengamanan Obyek Vital (Satpamobvit) untuk menjaga objek wisata selama libur lebaran 2023. 

Kasatpamobvit Kompol Subandi mengatakan, selama libur lebaran ada 24 petugas yang disiagakan. Mereka akan dibagi menjadi 3 regu. Regu itu akan berpatroli menyisir setiap destinasi wisata. 

"Tiga regu berpencar satu regu melakukan patroli di Banyuwangi selatan, satu regu di wilayah tengah dan satu regu di wilayah utara," kata Subandi, Rabu (12/4/2023).

Dia menyebut patroli akan dimulai sejak hari ke tiga lebaran dan berakhir pada hari raya ketujuh.  Destinasi yang disisir pun menyeluruh. Baik itu destinasi wisata berbasis alam ataupun destinasi buatan.

“Untuk pemantauan atau penyisiran destinasi wisata kita lakukan secara menyeluruh, karena tahun ini kunjungan wisata pada saat Lebaran kita prediksi akan meningkat cukup signifian seiring telah dicabutnya PPKM Covid-19,” paparnya.

Dia memprediksi tahun ini akan ada lonjakan jumlah kunjungan wisatawan di Banyuwangi. Oleh sebab itu pihaknya mengimbau pengelola destinasi wisata untuk bersiap diri. 

“Karena ada lonjakan pengujung, untuk pengelola wisata agar mempersiapkan segala sesatunya, mulai dari fasilitas hingga  faktor pendukung lainya, diantaranya pengamanan dan fasilitas lainya,” tuturnya.

Melakukan perbaikan sarana prasarana dan menyusun skema terbaik semisal terjadi bahaya di tempat wisata harus benar-benar dilakukan pengelola destinasi wisata. Sehingga hal itu bisa meminimalisir terjadinya kecelakaan atau hal yang berbahaya lainnya.

"Semisal ada wahana yang kurang layak jangan dioperasikan. Kemudian pastikan jangan sampai overload pengunjung, karena berbahaya ketika sampai berdesakan," tandasnya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Kawah Ijen dan Pulau Merah Masih Jadi Lokasi Favorit

Di Kabupaten Banyuwangi, Sendiri  ada puluhan destinasi wisata yang diperkirakan akan menjadi jujugan wisatawan pada momen libur Hari Raya Idul Fitri nanti. Mulai dari wisata alam, wisata Bahari dan wisata buatan.

Untuk wisata alam yang diperkirkan akan menjadi primadona wisatawan yaitu, destinasi Taman Wisata Alam Kawah Ijen. Sedangkan destinasi wisata Bahari, diantaranya destinasi wisata Bansring Underwater, GWD, destinasi wisata Pulau Merah, Pantai Marina Boom, Pantai Cemara, Djawatan, Pantai Cacalan dan sejumlah destinasi wisata alam lainya.

Sedangan wisata buatan  yang akan menjadi jujugan wisatawan yaitu, Banyuwangi Theme Park, Akbar Joo, dan Destinasi wisata Pancoran Banyuwangi.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.