Sukses

Diduga Hanyut di Sungai, Seorang Lansia di Banyuwangi Ditemukan Tak Bernyawa

Seorang lansia di Banyuwangi ditemukan tewas di sebuah sungai. Diduga ia hanyut saat tengah mandi.Korban berinisial J (79) warga Desa/Kecamatan Songgon, Banyuwangi.

Liputan6.com, Banyuwangi Seorang lansia berinsial J (79) warga Desa/Kecamatan Songgon, Banyuwangi, Jawa Timur ditemukan tak bernyawa di sebuah sungai. Korban diduga hanyut saat sedang mandi di sungai.

Kapolsek Songgon AKP Eko Darmawan mengatakan korban ditemukan di Desa Parangharjo, Kecamatan Songgon. Saat itu, korban ditemukan dalam keadaan tanpa busana dan tersangkut di batu sungai.

Korban pertama kali ditemukan oleh salah seorang bocah di desa setempat. Bocah yang kaget itu lantas melaporkan temuan mayat itu ke orang tuanya. Informasi itu selanjutnya dilaporkan ke Polsek Songgon.

"Polisi bersama tim medis langsung mendatangi TKP dari hasil pemeriksaan terungkap bila korban berinisial J (79) warga Desa Songgon," kata dia, Senin (10/5/2022).

Informasi dari pihak keluarga, lanjut AKP Eko, korban kerab menjalani aktivitas seperti mandi dan cuci baju di sungai tersebut. Dugaannya ia hanyut.

"Korban ditemukan kurang lebih dua kilometer dari lokasi mandi," ujarnya.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan. 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Simak juga video pilihan berikut ini:

3 dari 3 halaman

Luka Goresan

Saat ditemukan di tubuh korban ditemukan beberapa luka. Di antaranya luka goresan di kepala, tangan dan kaki.  Selanjutnya luka lebam di mata, pipi dan punggung.

Arus sungai saat itu deras dengan Medan batuan terjal. Luka diduga diakibatkan benturan dengan batuan-batuan sungai.

"Keluarga menolak otopsi dengan membuat surat pernyataan. Jenazah korban langsung dikebumikan," tandasnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.