Sukses

Saksikan Sinetron Naik Ranjang di SCTV Episode Jumat 9 Agustus 2024 Pukul 20.00 WIB, Simak Sinopsisnya

Saksikan Sinetron Naik Ranjang di SCTV Episode Jumat 9 Agustus 2024 Pukul 20.00 WIB, Simak Sinopsisnya

Liputan6.com, Jakarta - Gino berjalan menuju kamar Delina, namun kali ini ia harus menghubungi Tyas. Saat ia bersiap untuk mendial nomor Tyas, tiba-tiba ia merasakan pusing yang hebat.

Pandangannya mulai kabur dan akhirnya Gino jatuh pingsan dengan ponsel masih dalam genggamannya, siap untuk menelepon Tyas. Abel, yang kebetulan melihat kejadian itu, terkejut ketika melihat nama my wife tertera di layar ponsel Gino. Abel pun kebingungan, my wife?

Sementara itu, Dean berada di kamar bersama Tyas. Dean menatap Tyas dengan penuh tekad. Ia tidak akan tinggal diam dan pasrah dengan keadaan. Dean bertekad untuk berjuang keras dan tidak akan pernah menyerah demi mempertahankan pernikahannya. Ia tidak ingin Aura, putrinya, merasakan kehilangan ibunya untuk kedua kalinya. Dean tidak ingin Aura bersedih.

Di rumah sakit, Gino yang terkejut kemudian tersenyum bahagia saat melihat Tyas benar-benar datang. Tyas menjelaskan bahwa ia menerima telepon dari seseorang yang memberitahunya bahwa Gino sedang sakit parah. Wulan, yang melihat Tyas dan Gino saling berpegangan tangan dan saling memandang, merasa syok.

Tanpa banyak bicara, Wulan langsung masuk ke cubicle tempat Tyas dan Gino berada dan menampar Tyas dengan keras, PLAK. Tyas menangis sedih dan bersumpah bahwa ia tidak berselingkuh. Namun, Wulan membentaknya untuk diam, mengatakan bahwa Tyas tidak memiliki hak untuk membela diri.

Di tempat lain, Farhat menggenggam erat tangan Hani. Ia mencium punggung tangan kanan Hani dan berkata bahwa ia telah membuktikan segalanya. Farhat benar-benar tulus dan percaya pada Tiara. Hanya tinggal menandatangani pengalihan harta, Farhat yakin bahwa Tiara dapat menjaga kepercayaannya. Sekarang, bisakah Tiara menunjukkan bukti cintanya pada Farhat?

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini