Sukses

Verrell Bramasta Dapat Tantangan Baru Selama Ramadhan 2024, Pengalaman Pertama Main Program Komedi

Verrell Bramasta mengaku banyak belajar terlibat di program spesial Ramadhan 2024 ini.

Liputan6.com, Jakarta Artis Verrell Bramasta mengungkap pengalamannya terlibat di program komedi, untuk menemani waktu berbuka selama Bulan Puasa. Selain pengalaman pertama main komedi, ini menjadi momen kembalinya Verrell muncul ke layar kaca.

Verrell Bramasta mengaku banyak belajar terlibat di program spesial Ramadan 2024 ini. Verrell pun bersyukur banyak senior seperti Ruben Onsu, yang tak segan-segan merangkul dan mengajari.

"Ramadan dan ini juga pertama kali saya di acara TV yang basic-nya itu pertama. Kayak yang bener-bener slapstick, jadi banyak belajar," aku Verrell Bramasta di Kawasan Cawang, Jakarta, Senin (11/3/2024).

"Untungnya di sini banyak senior-senior yang baik, ada kak Ruben juga. Dan tim tim di sini luar biasa sekali merangkulnya," Verrell Bramasta menambahkan.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Tantangan baru

Diakui Verrell Bramasta, ini menjadi tantangan baru mengingat belakangan ia sibuk di politik sebagai calon anggota legislatif di Pemilu 2024. Verrell menkmai, kedua bidang itu memiliki imej yang berseberangan.

"Tantangan baru kan belakangan ini saya lagi fokus di bidang baru yang mengharuskan saya terlihat lebih serius dan ini komedi kan dibilang sangat kontradiktif ya," ungkapnya.

 

 

3 dari 4 halaman

Tak mudah

Menurut Verrell, tak mudah bermain untuk sebuah program komedi. Verrell dituntut berimprovisasi dengan cepat, untuk setiap tema yang sedang dimainkan di panggung.

"Biasa kalo syuting itu ada skenario ya. Jadi kita ada karakter yang kita dalemin gitu, kalo ini kan bener bener jadi diri sendiri on the spot dan harus banyak improvisasi, mungkin yang harus cepet belajar kali 'oh ini lagi bicarain apa, jadi kita harus cepet masuk'l," jelasnya.

 

 

4 dari 4 halaman

Mengaku senang

Meski begitu, Verrell mengaku senang kembali menjalani dunia entertaint. Selain menghibur, ia mengaku mendapat banyak pelajaran berharga.

"Cuma seneng sih jadi have fun lagi, bener bener inget entertain itu menyenangkan, menghibur, dan banyak belajar," ucap Verrell Bramasta.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini