Sukses

Pemain Si Doel Anak Sekolahan Kenang Sosok Aminah Cendrakasih, Ungkap Pesan Mendiang Semasa Hidup

Aminah Cendrakasih meninggal dunia pada Rabu (21/12/2022) pukul 19.30 WIB.

Liputan6.com, Jakarta Kepergian Aminah Cendrakasih meninggalkan kesedihan mendalam bagi kerabat dekatnya. Terutama para pemain sinetron Si Doel Anak Sekolahan yang tidak menyangka pemeran tokoh Mak Nyak itu pergi untuk selamanya.

Seperti diketahui, Aminah Cendrakasih meninggal dunia pada Rabu (21/12/2022) pukul 19.30 WIB. Aminah menghebuskan nafas terakhir di usianya yang ke 84 tahun.

Mak Tonah, salah satu pemain Si Doel Anak Sekolahan mengatakan, begitu besar kecintaan Aminah pada dunia seni peran. Di tengah kondisinya yang sedang sakit, mendiang tetap bersemangat menjalani syuting.

"Komunikasi (terakhir) pas syuting series kemaren, Masih bisa diajak ngomong. Dia (mendengar) suara kita dia kenal, sakitnya makanya aneh banget," kata Mak Tonah di rumah duka, Kawasan Tangerang Selatan, Rabu (21/12/2022).

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Glukoma

Dikatakan Mak Tonah, sudah sejak lama mendiang mengidap sakit glukoma, hingga akhirnya membutakan kedua matanya.

"Penyakitnya dikasih tau memang glukoma," ungkapnya.

3 dari 4 halaman

Ingin Tampil di Si Doel Anak Sekolahan

Di kesempatan sama, Maryati Tohir, pemeran Munaroh, mengungkap pesan terakhir yang sempat disampaikan mendiang kepada seluruh pemain Si Doel Anak Sekolahan.

Kepada Rano Karno, kata Maryati, Aminah selalu menyatakan kesiapannya bermain di cerita Si Doel Anak Sekolahan. Siapa yang menyangka, hal itu sempat dirasakan Aminah, sebelum ajal menjemput.

4 dari 4 halaman

Mumpung Enyak Masih Ada

"(Pesannya) Melalui Bang Rano, bahasanya setelah (Si Doel) The Movie kan mau bikin The Series, 'Ayo Ran kalau mau mumpung Enyak masih ada', selalu ngomong kalau Enyak masih ada. Jadi selesai itu (Si Doel The Series) belum tayang, Emak udah ninggalin kita semua," ujar Maryati.

Setelah sempat disemayamkan di rumah duka, jenazah Aminah Cendrakasih di TPU Karet Bivak, Jakarta. Aminah dimakamkan satu liang lahat dengan Mak Uwo, ibunya. (M. Altaf Jauhar)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.