Sukses

Dodit Mulyanto Terinspirasi Tetangga Julid untuk Single Anyar yang Baru Rilis, Sehidup Semati Sama Kamu

Menurut Dodit Mulyanto, lagu yang berirama reggae ini terinspirasi tak hanya dari pengalamannya sendiri soal pernikahan yang tertunda.

Liputan6.com, Jakarta Satu lagu berjudul “Sehidup Semati Sama Kamu” telah dirilis komika Dodit Mulyanto. Lagu ciptaan CongQ, Mas Bruno dan Dodit Mulyanto di bawah Nada Jwara Creative ini menceritakan tentang kisah percintaan antara sepasang manusia yang membawa hubungannya ke jenjang lebih serius, pernikahan.

Menelusuri liriknya, lagu ini berkisah tentang seorang laki-laki yang berjanji kepada pasangannya agar melakukan apapun untuk sang kekasih tercinta. Dodit Mulyanto resmi merilis lagu kelimanya ini pada Jumat (2/9/2022). Pada event peluncuran, sang komedian membeberkan tema dan inspirasi lagu “Sehidup Semati Sama Kamu”.

Menurut Dodit, lagu yang berirama reggae ini terinspirasi tak hanya dari pengalamannya sendiri soal pernikahan yang tertunda. Salah satu hal yang dijadikan sang komika kelahiran Blitar, Jawa Timur ini inspirasi, rupanya adalah beberapa tetangga yang sering bergosip dan menebar rumor secara negatif.

"Ini lagu kelimaku, kayak ada reggae-nya. Tentang kehidupan orang yang ingin menikahi pasangannya dan kadang karena restu dan suatu hal enggak nikah-nikah, diterus dijulidin tetangga. Selain relate dengan saya, lagu ini relate dengan semua orang karena tetangga kita. Sebenarnya kita ini jadi tetangga orang, kalau melihar orang, komentar melulu," ungkap Dodit Muyanto di Jakarta, baru-baru ini.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Pertanyaan Soal Pernikahan dan Rumah Tangga

Tak hanya itu. Dodit juga membeberkan bahwa pertanyaan-pertanyaan dari keluarga atau tetangga soal 'kapan menikah', 'kapan punya anak', 'kapan punya anak lagi', dan sebagainya pun menjadi inspirasi lainnya.

"Jadi sebelum menikah itu harus siap mental. Sebelum menikah ditanya, sesudah nikah 'kapan punya anak', punya anak satu 'kapan punya adik', udah punya adik 'cowok dong' atau 'cewek dong'," ungkap Dodit Mulyanto.

 

3 dari 4 halaman

Di Balik Layar

Lagu bergenre komedi ini diproduseri oleh CongQ Perwira yang sempat memproduseri lagu Sule dan Rizky Febian berjudul "Papa Telepon". CongQ juga menjadi produser untuk lagu "Goyang Bang Jali" yang dinyanyikan Denny Cagur.

Di sisi lain, Mas Bruno juga pernah membuat lagu "Sukirman" untuk The Cagur Band. Ia melihat adanya kesederhanaan seorang Dodit Mulyanto namun kaya dengan musikalitas, good skill sebagai seniman, dan CongQ berharap Dodit mendapatkan tempat terbaik di musik Indonesia.

Lagu ini diaransemen oleh Alam Urbach dengan genre pop reggae. Sentuhan yang apik membuat lagu ini menjadi lagu yang asyik untuk didengar. Ada satu rahasia di balik aransemen lagu yang bisa jadi penyemangat ini.

"Saya mencoba menyatukan ide-ide dari produser dan akhirnya saya mencoba menuangkan itu ke dalam musiknya, seru, dan brillian, Dodit Mulyanto dengan karakter khas yang ingin saya hadirkan," ucap Alam Urbach.

 

4 dari 4 halaman

Sekilas Dodit

Dodit Wahyudi Mulyanto atau yang lebih dikenal Dodit Mulyanto, lahir 30 Juni 1985, merupakan seorang komedian yang lahir dari Stand Up Komedi salah satu televisi swasta. Selain menjadi komedian, ia juga terjun sebagai penyanyi, aktor, dan bintang iklan.

Saat ini, Dodit Mulyanto juga menjadi host di acara Talksik yang merupakan singkatan dari Talkshow Asik di televisi swasta. Setelah sibuk jadi presenter, barulah pada pertengahan tahun 2022 ini Dodit Mulyanto mengeluarkan single "Sehidup Semati Sama Kamu" bersama label Nada Jwara.

Diharapkan oleh Dodit maupun pihak label rekaman, lagu ini bisa menjadi karya yang long lasting bagi musik Indonesia serta menjadi semangat baru di insan musik nasional.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.