Sukses

Akhirnya Negatif Covid-19, Citra Anidya Kekasih Chef Juna Ungkap Peran Besar Adiknya

Citra Anidya kekasih Chef Juna akhirnya bisa bersyukur setelah dinyatakan sembuh dari Covid-19.

Liputan6.com, Jakarta - Citra Anidya kekasih Chef Juna merupakan salah satu dari sejumlah selebriti yang positif Covid-19. Citra dinyatakan positif pada akhir Januari lalu, setelah sang kekasih terlebih dahulu terpapar. Ia pun segera menjalani isolasi mandiri.

Setelah isolasi mandiri, Citra Anidya terlihat beberapa kali memamerkan aktivitasnya di media sosial. Orang-orang terdekat hingga warganet yang menjadi followers takjub melihat kekasih Chef Juna tetap bahagia.

Beberapa pekan menjalani isolasi mandiri, Citra Anidya akhirnya bisa bersyukur setelah dinyatakan sembuh dari Covid-19. Kondisi terbarunya ini diumumkan sendiri melalui Instagram pada Kamis (4/1/2021).

 

**Ingat #PesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Potret Selfie

Di situ, Citra mengunggah foto selfie yang mempesona. Bersama unggahan fotonya, wanita yang berprofesi sebagai DJ ini mengucapkan terima kasih kepada diri sendiri yang menurutnya sukses melawan Covid-19.

 

3 dari 5 halaman

Ungkapan Terima Kasih

"Terima kasih untuk diri sendiri atas kerjasama nya untuk melawan virus Covid ini, maaf jika beberapa hari ini aku terlalu memaksamu untuk berusaha meminum segala macem obat," tulis Citra.

4 dari 5 halaman

Kasih Sayang Adik

Citra lalu mengungkapkan bahwa selama isolasi dirinya banyak merasakan kasih sayang dari keluarga termasuk adiknya, Gina Aditya.

"Terutama untuk adikku @ginaadityya yang selalu nanya mau makan apa, udah makan belum, dan selalu nurutin permintaan setiap ada special request makanan 'Mau dede masakin?', 'Dede buatin yah' itu obrolan paling sweet buat aku," terangnya.

5 dari 5 halaman

Salut

Terakhir, Citra mengungkapkan kekaguman terhadap orang-orang yang berhasil melewati fase Covid-19 seperti dirinya.

"Aku salut banget untuk "para pejuang Covid apalagi alumni-alumninya hahaha, salut mereka bisa kuat ngelewatin semua yang di rasain. Terima kasih sudah berusaha untuk tetap hidup. Yayy akhirnya 'negative'," pungkas Citra.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.