Sukses

Sedih, Penyanyi Trivia Miknov Bikin Lagu untuk Kekasihnya yang Meninggal Dunia karena Covid-19

Padahal, Trivia Miknov berencana untuk menikah dengan kekasihnya itu. Takdir berkata lain, Covid-19 memisahkan keduanya untuk selama-lamanya.

Liputan6.com, Jakarta - Trivia Miknov punya kisah sedih yang dilatar belakangi wabah Covid-19. Seharusnya, penyanyi bersuara sendu ini mengikat janji sehidup semati dengan kekasihnya, Michael. Namun takdir tak menorehkan garis bersatu untuk keduanya.

Michael diketahui merupakan salah satu tenaga medis yang gugur akibat Covid-19. Ia berprofesi sebagai dokter dan menjadi garda terdepan dalam upaya penyelamatan penderita virus corona. Fakta sang kekasih meninggal dunia karena Covid-19, menjadi pukulan telak dalam hidup penyanyi yang karib disapa Via.

"Tidak ada yang bisa menggambarkan seperti apa perasaan saya saat itu (mendengar kekasihnya meninggal dunia," kata Via melalui keterangan tertulis yang diterima Liputan6.com di Jakarta, Selasa (29/12/2020).

 

 

 

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Menjadi Lagu

Selama menjalin hubungan, banyak sekali kenangan manis yang sudah mereka lalui bersama. Kenangan-kenangan manis tersebut, Via tuangkan ke dalam sebuah lagu berjudul "Kau Yang Terakhir".

"Kau Yang Terakhir adalah lagu yang dipersembahkan Via untuk mendiang dr Michael," kata Trivia Miknov, Senin (28/12/2020).

 

 

 

3 dari 5 halaman

Rencana yang Terwujud

Sebetulnya, Via dan dr Michael sudah berencana bakal merilis lagu "Kau Yang Terakhir". Karena ditinggal sang kekasih untuk selamanya, Via terpaksa mewujudkan keinginan ini sendiri. 

"Lagu ini bercerita tentang perjalanan cinta dr. Michael dan Via. Setelah sekian lama mencari, berkali-kali menjalani hubungan. Baru kali ini kami menemukan hal yang tak biasa dan tak ditemukan di orang lain," katanya.

 

 

4 dari 5 halaman

Kisah Sempurna

"Cara pandang kami tentang arti sebuah cinta, kesukaan kami dengan musik, gaya bahasa kami, cara kami memandang kehidupan. Bagaimana menghargai waktu, tentang penerimaan diri dan tentunya tentang kasih Tuhan yang begitu sempurna untuk kami berdua," tambahnya.

 

 

5 dari 5 halaman

Rilis 8 Januari 2021

Lagu "Kau Yang Terakhir" bakal dirilis di sejumlah radio di Indonesia pada 8 Januari 2021 mendatang. Sedangkan video klip "Kau Yang Terakhir" ini sudah sudah dirilis padah tanggal 28 Desember 2020. 

Melalui lagu "Kau Yang Terakhir", Via berharap, bisa semakin diingatkan untuk selalu menghargai pasangan kita selagi masih ada dan mencintainya dengan tulus apa adanya.

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.