Sukses

Anang Hermansyah Lapor Polisi, Kenapa?

Anang Hermansyah, bersama sang istri, Ashanty, dan ke keluarganya serta asistennya, tengah berada di Surabaya.

Liputan6.com, Jakarta - Anang Hermansyah, bersama sang istri, Ashanty, dan ke keluarganya serta asistennya, tengah berada di Surabaya. Kala itu, ia harus melakukan wawancara di sebuah stasiun radio, di kota Pahlawan.

Sebelum acara dimulai, tiba-tiba, salah satu asisten Anang Hermansyah, Vida, mengatakan tas yang tadi dititipkan padanya hilang.

Ashanty menyuruh Vida untuk mencarinya. Anang Hermansyah kesal, dan untuk menutupi peraaan itu, ia berjoget.

Saat diajak bicara oleh pihak stasiun radio, Anang Hermansyah tak konsentrasi. Akhirnya, bersama Aurel Hermansyah, ia mengumumkan kehilangan tasnya.

 

 

 

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Berusaha Ikhlas

Di dalam ruang siaran, Anang Hermansyah dan Ashanty masih ribut tentang tas tersebut. Saking kesalnya, Anang pun mencoba untuk mengikhlaskan tas tersebut.

"Ya wes lah enggak papa. Udah ikhlasin aja," ujar Anang Hermansyah dalam video chanel YouTube The Hermansyaha6, Selasa (9/4/2019).

Padahal dalam tas seharga ratusan juta rupiah milik Anang Hermansyah tersebut berisi barang-barang penting seperti dompet, KTP, kartu ATM, serta iPad.

"Kalau itu bener hilang, kamu blok," tambah Anang Hermansyah.

 

3 dari 4 halaman

Lapor Polisi

Hingga selesai siaran, tas hitam milik Anang Hermansyah tetap tak ketemu. Anang pun bilang akan lapor polisi. Namun, sang istri masih menahan untuk tidak berurusan dengan pihak berwajib.

Anang Hermansyah memaksa untuk ke kantor polisi Tegal Sari, Surabaya. Di dalam mobil, Anang dan Ashanty bertengkar.

Soalnya, Ashanty enggan melapor ke pihak berwajib dan ingin makan di sebuah tempat. Sementara, Anang tetap bersikukuh untuk ke kantor polisi, ia pun meminta sang istri untuk keluar dari mobil dan jalan sendiri.

 

4 dari 4 halaman

Kena Prank

Sesampainya di kantor polisi, Anang Hermansyah, langsung melaporkan tasnya hilang. Ia juga meminta para karyawannya diperiksa.

Anang Hermansyah terlihat lemas. Sementara, di sisi lain Ashanty dan Aurel tertawa karena berhasil mengerjai Anang.

"Hey dikerjain," teriak semuanya. Anang tertawa lantaran tasnya sudah kembali.

"Ini apa sih," tanya Anang pada Ashanty dengan wajah malu.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.