Sukses

Sidang Cerai Perdana Gading - Gisel Digelar 5 Desember 2018

Gading - Gisel diharuskan hadir dalam sidang perdana tersebut.

Liputan6.com, Jakarta Dunia hiburan sempat dikejutkan dengan pemberitaan keretakan rumah tangga Gading Marten dan Gisella Anastasia. Keduanya pun menyerahkan semuanya kepada Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Gading-Gisel memutuskan berpisah secara baik-baik.

Sidang cerai Gading-Gisel direncanakan akan dimulai pada 5 Desember 2018. "Sidang akan digelar 5 Desember di PN Jaksel. Agendanya mediasi menghadirkan kedua belah pihak. Mbak Gisel saya sarankan hadir, karena sudah ada ketentuan dalam UU, mediasi dihadiri penggugat," ujar Andreas Sapta (Pengacara Gisel) saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan Selasa (27/11/2018).

Sebelumnya Gisel telah menggelar konferensi pers melalui sambungan videocall. Kala itu wanita asal Surabaya ini mengaku tak ada isu orang ketiga maupun KDRT. Perceraian ini telah diputuskan keduanya dan dianggap yang terbaik untuk masa depan Gempita Nora Marten.

Sidang pertama akan dijadwalkan untuk sesi mediasi. Diharapkan dari mediasi ini pasangan yang akan bercerai dapat rujuk kembali. Apakah Gading - Gisel memiliki peluang rujuk kembali pasca mediasi mendatang?

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Rujuk

"Selalu terbuka (peluang rujuk) sebelum ada putusan majelis hakim. Memang ada sidang mediasi, kalau mediasi sudah masuk ke materi gugatan, sebelum putusan terbuka untuk rujuk. Jika semua pihak ajukan gugatan cerai, memang majelis hakim diwajiban untuk merujukkan pasangan ini," ujar sang kuasa hukum lebih lanjut.

Di setiap persidangan ada materi yang akan dibahas. Lantas apa yang akan menjadi topik pembahasan sidang keduanya? "Gono-gini tidak ada materi gugatan. Mereka berpisah baik-baik. Untuk Gempita disepakati perwalian ada di Gisel," lanjut Andreas.

 

3 dari 3 halaman

Mobil

Kini juga tengah berkembang kabar bahwa seleb jebolan ajang pencarian bakat ini tengah menjual mobilnya. Apakah Gisel memang sedang mengalami kesulitan finansial?

"Hmmm, saya nggak tahu terkait soal jual mobil. Jadi karena memang itu ranah Gisel, saya nggak bisa menjawabnya," pungkas Andreas mengakhiri pembicaraan.

Sumber: Kapanlagi.com

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini