Sukses

Jalani Sidang Perdana, Fachri Albar Irit Bicara

Fachri Albar menjalani sidang perdana dengan mengenakan kemeja putih dipadu dengan celana panjang hitam.

Liputan6.com, Jakarta Fachri Albar akan menjalani sidang perdana kasus narkoba yang menjeratnya, di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (15/5/2018). Tiba di pengadilan sekitar pukul 12.25 WIB, putra Achmad Albar itu mengenakan kemeja putih dipadu dengan celana panjang hitam. Fachri Albar dikawal petugas Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) dan seorang polisi menuju ruang tahanan.  

Tak banyak kata yang terlontar dari mulut Fachri Albar saat ditanya perihal kondisinya guna menghadapi sidang perdananya.

"Alhamdulilah baik," ucapnya singkat sambil terus berlalu. 

Seperti diketahui,  Fachri Albar ditangkap Satuan Tugas Narkoba Polres Jakarta Selatan, di kediamannya, di Kawasan Cirendeu, Jakarta Selatan, 14 Februari 2018.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Paket Sabu

Dari hasil penggerebekan,  polisi menemukan barang bukti satu paket sabu seberat  0,8 gram, puntung ganja bekas pakai, serta bong atau alat untuk menghisap sabu.  

Tak hanya itu, polisi juga mengamankan dua strip Dumolid saat penggerebekan yang terdapat di ruangan khusus untuk menaruh barang haram tersebut. 

 

 

3 dari 3 halaman

Rehabilitasi

Namun setelah menjalani assesmen di Badan Narkotika Nasional (BNN), Fachri dinyatakan sebagai korban kejahatan narkoba. Dari hasil itu, bapak dua anak itu menjalani rehabilitasi ke RSKO, Cibubur, Jakarta Timur. 

Berkas Fachri dinyatakan lengkap. Perkaranya diberikan nomor oleh Kejaksaan dengan nomor perkara 500/pid.Sus/2018.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini