Sukses

Tatjana Saphira Sebarkan Pesan Positif Lewat Budaya Membaca

Awalnya, Tatjana Saphira sangat tidak suka membaca.

Liputan6.com, Jakarta Sejak kecil, Tatjana Saphira nyaris tak suka membaca. Hingga akhirnya sang ibunda, memberi arahan supaya pemain film Negeri Van Oranje itu agar rajin membaca.

Hingga akhirnya Tatjana pun merasakan banyak manfaat dari kebiasaan tersebut. "Aku bisa dibilang nggak suka membaca dulu. Tapi dorongan orangtua akhirnya menjadi motivasi untuk rajin membaca," kata Tatjana Saphira di kawasan Salemba, Jakarta Pusat, Sabtu (14/11/2015).

Tatjana Saphira [Foto: Herman Zakaria/Liputan6.com]

Banyak manfaat yang didapat Tatjana dari membaca. Salah satunya, cewek 18 tahun itu dapat menyebarkan banyak pesan positif dengan membaca.

"Kita ingin membagi dan menyebarkan luas kepada anak muda lainnya. Karena buat aku, itu salah satu hal yang membuat bahagia. Karena bisa sharing banyak hal. Mereka bisa belajar dalam hidup mengikuti kegiatan membaca," tutur kekasih Herjunot Ali ini.

Tatjana Saphira [Foto: Herman Zakaria/Liputan6.com]

Bukan hanya belajar dari buku, Tatjana juga mengajak masyarakat untuk memperoleh ilmu dari berbagai media massa.

"Aku penasaran dengan segala hal. Aku suka baca internet dan berita online. Pokoknya apapun yang up to date (terbaru). Selain itu aku melihat kalau membaca juga kegiatan yang benar-benar bermanfaat," imbau Tatjana Saphira. (Ras/fei)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.