Sukses

BW Plantation Jual CPO Rp 241 Miliar dalam 3 Bulan

PT BW Plantation Tbk melaporkan penjualan minyak kelapa sawit perusahaan pada kuartal I-2013 mencapai 40.026 ton atau naik 29,1% dibandingkan periode sama setahun sebelumnya sebanyak 31.011 ton.

PT BW Plantation Tbk melaporkan penjualan minyak kelapa sawit perusahaan sepanjang tiga bulan pertama 2013 mencapai 40.026 ton atau meningkat 29,1% dibandingkan periode sama setahun sebelumnya sebanyak 31.011 ton.

Dengan harga rata-rata sebesar Rp 6,02 juta per ton, perusahaan telah mengantongi penjualan CPO sepanjang kuartal I-2013 sebesar Rp 241,04 miliar.

"Kinerja operasional yang disampai perseroan sampai dengan kuartal I-2013 sesuai dengan yang ditargetkan manejemen selama ini," kata Direktur Utama BW Plantation, Abdul Halim Ashari dalam laporannya kepada otoritas bursa, Selasa (23/4/2013).

BW Plantation juga melaporkan volume penjualan palm kernel tercatat mencapai 5.168 ton atau naik tipis 1,3% dibandingkan setahun sebelumnya. Harga jual rata-rata untuk produk palm kernel perusahaan tercatat sebesar Rp 2,39 juta per ton atau melemah 48,1% dibandingkan periode sama setahun sebelumnya.

Sementara untuk komoditas tandan buah segar, BW Plantation mampu menjual 11.399 ton dengan harga rata-rata Rp 995 ribu per ton.

Menurut Halim, pencapaian penjualan perusahaan ini tak terlepas dari profile tanaman perseroan yang sudah masuk masa menghasilkan seluas 13.821 hektare (Ha). Total areal kebun kelapa sawit yang sudah menghasilkan kini telah mencapai 41.488 Ha.

Terkait harga saham perseroan yang menurun signifikan pada perdagangan kemarin, Halim memastikan tidak ada hal yang harus dikhawatirkan pemegang saham. Bahkan dirinya memastikan kondisi perusahaan dalam keadaan normal dan kinerja operasional sampai kuartal I-2013 telah sesuai target.

"Kami telah berkoordinasi dengan manajemen selama ini dan memastikan bahwa kinerja operasional sesuai target," kata Komisaris Utama BW Plantation, Tjipto Widodo.

Pada perdagangan saham hingga puul 10:20, saham BW Plantation dengan kode ticker BWPT terkoreksi cukup tajam hingga 40 poin menjadi 970 per saham. Saham BWPT tercatat diperdagangan sebanyak 776 kali dengan saham berpindahtangan sebanyak 37.457 saham dan nilai transaksi Rp 18,2 miliar. (Shd)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.