Sukses

Klasemen Liga 2 Pekan Ketiga Babak 12 Besar, PSIM Yogyakarta Turun ke Peringkat 2 Grup X

Hasil itu membuat puncak klasemen Grup X diambil alih Semen Padang yang berhasil menang 2-0 atas PSMS Medan di laga lainnya. Meski PSIM Yogyakarta turun ke peringkat 2, total perolehan poin mereka sama persis 5 poin dengan Semen Padang.

Liputan6.com, Yogyakarta - PSIM Yogyakarta ditahan 10 pemain Persiraja Banda Aceh dengan skor 1-1 dalam lanjutan babak 12 Besar Grup X Liga 2 2023/2024 di Stadion Mandala Krida, Rabu (17/1/2024).

Hasil itu membuat puncak klasemen Grup X diambil alih Semen Padang yang berhasil menang 2-0 atas PSMS Medan di laga lainnya. Meski PSIM Yogyakarta turun ke peringkat 2, total perolehan poin mereka sama persis 5 poin dengan Semen Padang.

Pada pekan ketiga babak 12 Besar itu, PSIM tak mampu mengaman poin penuh meski melawan 10 pemain Persiraja Banda Aceh sejak menit 56. PSIM lebih dulu mencetak gol lewat Ari Maring menit ke-76, kemudian gol balasan lawan dicetak Ferdinand Sinaga jelang penghujung laga menit 89.

Dengan tiga laga yang telah dilakoni, tim berjuluk Laskar Mataram itu sudah mengoleksi 5 poin. Jumlah itu sempat membawa PSIM memuncaki klasemen sementara sebelum akhirnya digusur Semen Padang yang menang melawan PSMS Medan 2-0.

Semen Padang sukses memuncaki klasemen sementara Grup X dengan torehan 5 poin atau hanya unggul selisih gol atas PSIM. Semen Padang telah mengoleksi 3 gol dan 1 kali kebobolan, mereka memiliki surplus 2 gol. Sementara PSIM mengantongi 4 gol dan kebobolan 3 gol atau hanya memiliki surplus 1 gol.

Kendati masih tertahan di peringkat 2 Grup X, PSIM masih punya peluang besar maju ke semifinal. Tim Laskar Mataram masih menyisakan tiga pertandingan di Grup X.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Klasemen Sementara Babak 12 Besar

Grup X

Semen Padang | 5 poin

PSIM Jogja | 5 poin

Persiraja Banda Aceh | 3 poin

PSMS Medan | 1 poin

 

Grup Y

Persela Lamongan | 4 poin

Deltras Sidoarjo | 2 poin

Malut United | 2 poin

FC Bekasi | 1

 

Grup Z

PSBS Biak | 9 poin

Gresik | 3 poin

Persewar Waropen | 3 poin

Persipal | 3 Poin

 

Penulis: Taufiq Syarifudin

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini