Sukses

Danau Kelimutu, Wisata NTT Melihat Keindahan Danau Tiga Warna 

Adapun luas ketiga danau itu sekitar 1.051.000 meter persegi dengan volume air 1.292 juta meter kubik. Batas antar danau adalah dinding batu sempit yang mudah longsor.

Liputan6.com, NTT - Danau Kelimutu berada di puncak Gunung Kelimutu, Pulau Flores, Nusa Tenggara Timur (NTT). Danau ini tergolong unik karena memiliki tiga warna berbeda.

Mengutip dari wonderfulimages.kemenparekraf.go.id, Gunung Kelimutu adalah gunung berapi yang berada di Desa Pemo, Kecamatan Kelimutu, Kabupaten Ende. Pada bagian puncaknya terdapat danau yang cukup populer, yakni Danau Kelimutu.

Karena keunikan tiga warnanya, banyak orang yang menyebut tempat wisata NTT ini sebagai Danau Tiga Warna. Adapun warna-warna yang kerap muncul adalah merah, biru, dan putih. Warna-warna tersebut selalu berubah-ubah seiring dengan perjalanan waktu.

Kelimutu merupakan gabungan kata dari keli dan mutu. Keli berarti gunung, sedangkan mutu berarti mendidih.

Menurut kepercayaan penduduk setempat, warna-warna pada Danau Kelimutu memiliki arti masing-masing dan memiliki kekuatan alam yang sangat dahsyat. Oleh sebab itu, Danau Kelimutu atau Tiwu Kelimutu dibagi menjadi tiga bagian sesuai dengan warna-warnanya.

Danau berwarna biru atau Tiwu Nuwa Muri Koo Fai merupakan tempat berkumpulnya jiwa-jiwa muda-mudi yang telah meninggal. Kemudian danau berwarna putih atau Tiwu Ata Mbupu merupakan tempat berkumpulnya jiwa-jiwa orangtua yang telah meninggal.

Sementara, danau berwarna merah atau Tiwu Ata Polo merupakan tempat berkumpulnya jiwa-jiwa orang meninggal yang semasa hidupnya selalu melakukan kejahata atau tenung. Para penduduk sekitar percaya, saat danau berubah warna, mereka harus memberikan sesajen yang ditujukan bagi arwah orang-orang yang telah meninggal.

Adapun luas ketiga danau itu sekitar 1.051.000 meter persegi dengan volume air 1.292 juta meter kubik. Batas antar danau adalah dinding batu sempit yang mudah longsor.

Dinding tersebut sangat terjal dengan sudut kemiringan 70 derajat. Ketinggian dinding danau berkisar antara 50 sampai 150 meter.

Keindahan Danau Kelimutu atau Danau Tiga Warna ini bisa dilihat oleh wisatawan dari berbagai negara. Hingga kini, danau ini menjadi salah satu destinasi wisata unggulan karena memiliki keunikan yang tak bisa ditemukan di tempat lain.

 

Penulis: Resla Akanaita Chak

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini