Sukses

Panjangnya Langkah Kaki DOKU Tiba di Malaysia, Akuisisi SenangPay 7,5 Juta Dolar AS

Setelah diakuisisi, senangPay mendapat pendanaan 7,5 juta dolar AS.

Liputan6.com, Jakarta - DOKU mengakuisisi senangPay, salah satu penyedia layanan payment gateway terkemuka di Malaysia. Setelah diakuisisi, senangPay mendapat pendanaan 7,5 juta dolar AS.

Menurut Chief Operating Officer DOKU, Nabilah Alsagoff, akuisisi senangPay menandai awal ekspansi DOKU ke luar negeri. Hal ini menjadi bentuk upaya menjangkau segmen bisnis yang lebih luas, terutama UKM.

Sebagai penyedia jasa pembayaran terkemuka di Indonesia dengan rangkaian produk pembayaran terluas, baik luring maupun daring, yang telah melayani lebih dari 150.000 merchant, DOKU ingin menawarkan produk-produk inovatif kami kepada bisnis serupa di Malaysia.

Kami percaya bahwa kesempatan untuk masuk ke dalam pasar Malaysia semakin menarik mengingat latar belakang sosial budaya yang sama dari kedua negara,” ujarnya dalam siaran pers, Kamis (14/7/2022).

SenangPay adalah layanan payment gateway online yang didirikan pada 2015. Saat ini, senangPay adalah salah satu dari lima penyedia layanan payment gateway terbaik di Malaysia yang telah melayani lebih dari 15.000 merchant, dengan tim yang berjumlah lebih dari 45 orang.

Melalui akuisisi DOKU, senangPay berencana untuk memperkuat dan memperluas layanan di luar payment gateway online, mengadopsi layanan baru seperti e-wallet, remittance, dan transaksi offline seperti Tap On Glass, M2M (mobile to mobile), dan sebagainya.

Dengan penawaran baru ini, senangPay memungkinkan para merchant untuk melakukan transisi dari model toko fisik ke versi digital, sejalan dengan inisiatif “Malaysia Digital” yang dibentuk oleh Pemerintah Malaysia.

Sebagai bukti nyata market innovation senangPay, perusahaan baru-baru ini meluncurkan aplikasi senangzakat, suatu platform yang memberikan kenyamanan bagi pengguna dalam membayar berbagai macam zakat di Malaysia.

“Ketika kami mendirikan senangPay, kami berniat untuk membuat payment gateway alternatif untuk usaha kecil menengah terutama bagi pemilik bisnis yang tidak memiliki keterampilan teknis dan tidak terbiasa dengan digital tools,” ucap CEO senangPay Mansor Abd Rahman.

Ia meyakini akuisisi ini bermanfaat dan diperlukan untuk pertumbuhan perusahaan, tim secara internal dan juga bagi merchant senangPay. Dengan menutup kesenjangan antara kedua negara, dan menggabungkan keahlian dari dua perusahaan, ia berharap dapat melihat peningkatan yang signifikan.

“Baik dalam hal yang mungkin tidak pernah kami bayangkan sebelumnya, mau pun dalam area yang memang ingin kami tingkatkan,” tuturnya.

 

Saksikan video pilihan berikut ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.