Sukses

Rekomendasi Film 'Escape From Mogadishu' yang Bikin Berdebar

Liputan6.com, Bandung - Sedang bingung mencari film penuh aksi yang mendebarkan? Mengapa tak mencoba nonton Escape from Mogadishu? Film yang dibintangi Si Tampan Jo In Sung ini menjadi salah satu film aksi yang layak disaksikan para penggemar film aksi.

Escape from Mogadishu merupakan film full action yang menawarkan ketegangan dengan latar belakang kejadian nyata yang terjadi pada Januari 1991 di Mogadsihu, Somalia. Film ini juga melibatkan konflik yang terjadi antara Korea Selatan dan Korea Utara.

Pada 1980-an, untuk menjadi anggota PBB, Korea Selatan dan Korea Utara mengirimkan diplomatnya ke Afrika, yang memiliki jumlah negara anggota terbesar di PBB. Tujuan utama mereka adalah untuk mengesankan pemerintah negara bagian Afrika dan mendapatkan kesaksian untuk membantu negara Korea mencapai kursi di PBB. Setelah perang diplomatik, pemerintah Korea Selatan mengirim diplomatnya ke Mogadishu, ibu kota Somalia.

Kang Dae Jin (Jo In Sung), seorang perwira intelijen Korea Selatan, tiba di Mogadishu pada tahun 1990. Di bandara, ia bertemu dengan Duta Besar Kedutaan Besar Korea Selatan, Han Shin Sung (Kim Yoon Seok), dan sekretarisnya, Gong Soo Cheol (Jung Man Sik). Penasihat Kang membawa hadiah untuk Presiden Somalia Barra untuk membantu Duta Besar Han mendapatkan bantuan diplomatik di PBB.

Han dan Gong segera pergi menemui Presiden Barra, tetapi dalam perjalanan mereka malah dirampok oleh preman Somalia. Para diplomat mencapai istana dengan berjalan kaki, tetapi Barra menolak untuk menemui mereka.

Han mengetahui bahwa dia bertemu dengan saingan mereka, Duta Besar Korea Utara, Rim Yong Su (Heo Joon Ho). Duta Besar Han menduga bahwa rekannya dari Korea Utara memainkan trik kotor untuk mendapatkan bantuan Barra. Sementara itu, petugas intelijen Korea Utara Tae Joon Ki (Koo Kyo Hwan) bertemu dengan preman yang menyerang diplomat Korea Selatan. Dia membayar mereka dan mengambil koper yang dicuri dari Duta Besar Han.

Trik dan permainan berlanjut ketika tiba-tiba, Jenderal Aidid dari Kongres Persatuan Somalia menyulut pemberontakan melawan diktator Barra. Pemberontak Somalia menuntut pembebasan para pemimpin Islam yang ditangkap oleh pemerintah. Warga sipil menguasai jalan-jalan, dan di tengah kekacauan, penguncian diberlakukan di Mogadishu. Dalam keadaan darurat nasional, hak diplomatik berhenti, dan diplomat dari negara lain terdampar di Mogadishu.

Inilah saat-saat tergenting yang harus dialami oleh semua kedutaan besar yang ada di Mogadishu, termasuk Korea Selatan. Namun berkat Kang Dae Jin, gedung Kedutaan Korea Selatan mendapat perlindungan dari anggota militer setempat. Untuk beberapa saat, mereka aman dari serangan para pemberontak.

Sementara itu, Rim Yong Su bersama keluarga dan orang-orang dari Kedutaan Korea Utara harus meninggalkan gedung kedutaan yang hancur. Saat berjalan menghindari para pemberontak, mereka tiba di depan gedung Kedutaan Korea Selatan dan kemudian mencari perlindungan kepada mereka.

Para warga dari dua negara yang berseteru itu pun harus berbagi napas, berbagi makan dalam satu gedung tanpa berusaha saling bunuh dalam sunyi. Namun pada akhirnya, mereka sadar harus saling membantu supaya bisa keluar dari Mogadishu untuk kembali ke negara masing-masing.

 

*** Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Tembus Box Office dan Sabet Penghargaan

Escape from Mogadishu menjadi film yang mencapai tonggak sejarah di box office Korea. Melansir Soompi, sejak rilis pada 28 Juli 2021 lalu, selama 17 hari penayangan, Escape from Mogadishu telah menyedot penonton hingga 2 juta orang.

Ini adalah film Korea pertama di tahun 2021, yang mencapai 2 juta penonton di saat pemerintah setempat sedang memberlakukan kebijakan social distancing paling ketat, sejak melonjaknya kasus Covid-19 di Korea Selatan.

Latar belakang cerita yang fresh ditambah akting totalitas para aktornya membuat Escape from Mogadishu berhasil meraih beberapa penghargaan bergengsi, seperti Best Film, Art Award, Grand Prize untuk Ryoo Seung Wan dalam 2022 (58th) BaekSang Arts Awards pada 6 May 2022.

Film yang juga meraih rating 95% di Rotten Tomatoes ini juga berhasil menyabet penghargaan Best Film, Best Director, Best Supporting Actor (Heo Jun Ho), Best Art Design, dan Top Box Office Seller dalam 2021 (42nd) Blue Dragon Film Awards pada 26 November 2021.

3 dari 3 halaman

Profil Pemain Escape From Mogadishu

Siapa saja pemain film yang tembus box office Korea saat pandemi ini? Yuk, intip!

1. Jo In Sung

Jo In Sung berperan sebagai Kang Dae Jin, seorang perwira intelijen Korea Selatan yang berusaha keras membantu seluruh anggota kedutaan untuk bisa meninggalkan Mogadishu.

Jo In Sung merupakan aktor kelahiran 40 tahun lalu. Namanya mulai naik sejak dia membintangi drama Memories of Bali bersama So Ji Sub dan Ha Ji Won pada 2000 silam. Sejak itu, kemampuan aktingnya terus berkembang.

Terbukti, Jo In Sung mampu memainkan karakter yang beragam dalam film dan dramanya. Salah satu karakter ikonik yang dia perankan adalah sebagai penulis buku dengan penyakit mental di drama It’s Okay, This is Love. Dia juga sempat memerankan seorang Jenderal Gay di film Frozen Flower.

2. Kim Yoon Seok

Dalam film Escape from Mogadishu, Kim Yoon Seok memerankan Duta Besar Korea Selatan, Han Shin Sung. Duta Besar Han, meski awalnya sempat mencurigai Duta Besar Korea Utara bermain curang, tetapi dia yang bersikeras membantunya saat seluruh anggota kedutaan Korea Utara membutuhkan bantuan.

Kim Yoon Seok merupakan salah satu aktor veteran Korea Selatan yang sudah membintangi puluhan judul film populer. Beberapa film bahkan membuatnya menerima penghargaan. Salah satunya adalah Best Actor di 2018 (54th) BaekSang Arts Awards untuk film 1987: When The Day Come.

3. Heo Jun Ho

Aktor veteran Korea Selatan yang satu ini berperan sebagai Duta Besar Korea Utara, Rim Yong Su, yang berusaha keras menurunkan egonya untuk meminta bantuan kepada musuh bebuyutan negaranya. Semua dia lakukan demi menyelamatkan keluarga dan anggota keduataan Korea Utara dari serangan pemberontak Somalia.

Sebagai salah satu aktor senior, Heo Jun Ho sudah membintangi puluhan film dan juga drama. Salah satu drama paling populer yang dia bintangi adalah Kingdom. Di mana dirinya berperan sebagai cendikiawan An Hyun, mantan guru pribadi putra mahkota Lee Chang.

4. Kim Jae Hwa

Aktris yang satu ini sering berperan untuk tokoh antagonis. Namun, di film Escape from Mogadishu, Kim Jae Hwa berperan sebagai Jo Soo Jin pegawai kedutaan Korea Selatan.

Dalam kehidupan nyatanya, Kim Jae Hwa merupakan salah satu sahabat dari Jo In Sung. Dia juga sempat hadir dalam acara Unexpected Business season 1, variety show yang dibintangi Jo In Sung dan Cha Tae Hyun.

5. Park Kyung Hee

Aktris muda yang satu ini memang jarang mendapatkan peran utama, tetapi peran-peran yang dia mainkan cukup penting, termasuk di Escape from Mogadishu.

Park Kyung Hee berperan sebagai Park Ji Eun, penerjemah yang membantu Kang Dae Jin mencapai kesepakatan dengan militer Mogadishu untuk menjaga gedung Kedutaan Korea Selatan. Faktanya, Park Kyung Hee juga menjadi salah satu teman dekat Jo In Sung. Dia bahkan hadir dua kali dalam variety show Unexpected Business dan membantu Jo In Sung serta Cha Tae Hyun menjalankan usaha minimarketnya.

Itu dia sinopsis dan para pemain Escape from Mogadishu, film yang mengambil cerita latar belakang perang saudara di Mogadishu, Somalia.

Tak ada bumbu romansa dan cinta dalam film yang satu ini. Jika kamu mengaku sebagai pecinta film aksi, pastikan untuk menonton film yang juga dibintangi Kim Yoon Seok, Heo Joon Ho, Koo Kyo Hwan dan beberapa aktor papan atas lainnya.

Jangan lupa siapkan camilan menemani keseruan nanti. Selamat nonton!

Penulis: Mega Dwi Anggraeni

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.