Sukses

Hari Pertama Lebaran, Mal Buka Lebih Siang

Liputan6.com, Jakarta Momen Lebaran tak menyurutkan pengusaha pusat perbelanjaan menutup lokasi usahanya. Mal dan pusat perbelanjaan di ibu kota tetap buka pada saat Idul Fitri, mulai pukul 11.00 WIB.

Jam buka ini lebih siang dibandingkan hari normal. Hal ini guna memberikan kesempatan kepada pekerja di mal untuk beribadah dan bersilaturahmi dengan keluarga.

Ketua Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia DKI Jakarta Ellen Hidayat mengatakan jika biasanya mal buka pukul 10.00 WIB, pada hari pertama Lebaran pengelola mal memundurkan waktu operasional mal 1-2 jam dari biasanya.

"Hari pertama Lebaran biasanya bukanya mundur. Ada yang jam 11 dan ada yang jam 12 siang," ujar dia saat berbincang dengan Liputan6.com di Jakarta, Selasa (4/6/2019).

Ellen menjelaskan, mundurnya jam operasional mal dan pusat perbelanjaan ditujukan untuk memberikan kesempatan kepada para pegawai di mal untuk melakukan ibadah salat Id dan bersilaturahmi dengan keluarganya pada Idul Fitri ini.

"Iya, untuk sembahyang Id," kata dia.

Menurut Ellen, pada hari pertama Lebaran biasanya mal dan pusat perbelanjaan yang berlokasi di dekat perumahan mengalami kenaikan kunjungan. Sementara untuk mal di dekat kawasan perkantoran relatif stagnan dibandingkan hari normal.

"Untuk mal yang dekat area perumahan biasanya ada kenaikan. Kalau dekat perkantoran agak datar," tandas dia.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini