Sukses

Ziarah Makam Jelang Ramadan, Ayah Merindukan Candaan Olga Syahputra

Mendekati datangnya Ramadan, keluarga menziarahi makam Olga Syahputra.

Liputan6.com, Jakarta Sambut datangnya bulan suci Ramadan, Billy Syahputra bersama ayahnya Nur Rachman, dan juga keluarga besarnya, melakukan ziarah ke makam Olga Syahputra, di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Malaka, Pondok Kelapa, Jakarta Timur, Rabu (16/5/2018).

Bagi Nur Rachman, banyak kenangan yang tak terlupakan bersama Olga. Salah satunya saat pelantun "Hancur Hatiku" ini berkelakar bersama dirinya dan juga keluarganya.

"Banyak (kenangan) ya, dia kan orangnya lucu ya. Kalau ngomong juga spontan. Walau sama bapaknya, sama emaknya," ujar Nur Racman usai berziarah.

Ia dan Olga Syahputra sangatlah dekat, bahkan seperti adik kakak. Setiap bercanda Olga selalu lepas, namun tetap menghormatinya sebagai orangtua.

"(Olga) dianggap sudah kayak adeknya aja ngomongnya. Jadi santai kitanya... Itu yang saya rindukan," kata Nur Rachman.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Menghidupkan Suasana

Tak hanya itu, Olga Syahputra selalu bisa membuat suasana rumah terasa hidup. Baik dengan candaannya yang khas, atau dengan tingkah lakunya yang selalu bisa membuat orang tertawa.

"Ada saja bisa jadi bahan bercandaan, jadi bikin suasana hidup," ujar Nur Rachman.

 

3 dari 3 halaman

Sayang Keluarga

Sikapnya yang sayang dengan keluarga sangat dirindukan. Siapa pun anggota keluarga yang membutuhkannya, Olga selalu ada.

"Dia orangnya sangat care banget sama keluarga. Sayang keluarga."

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.