Sukses

4 Kelebihan Keyless Entry yang Wajib Kamu Ketahui

Menjadi teknologi yang banyak digunakan saat ini, keyless entry diklaim memiliki beragam keunggulan bagi pemilik kendaraan. Berbentuk lebih sederhana, kunci dengan sistem ini biasanya berupa remote.

Liputan6.com, Jakarta - Menjadi teknologi yang banyak digunakan saat ini, keyless entry diklaim memiliki beragam keunggulan bagi pemilik kendaraan. Berbentuk lebih sederhana, kunci dengan sistem ini biasanya berupa remote.

Selain terkesan modern, terdapat beberapa keunggulan yang ditonjolkan dari penggunaan keyless entry, berikut ulasannya dilansir Hyundai Indonesia.

1. Praktis

Keyless entry dinilai lebih praktis karena pemilik tak perlu repot membuka kendaraan dengan kunci. Pemilik juga bisa langsung membuka pintu mobil apabila kunci berada di dekat kendaraan.

Tak hanya itu, saat menyalakan kendaraan, pengendara hanya perlu menekan tombol start and stop serta meletakan kunci di bagian dekat mobil.

2. Aman

Mobil dengan keyless entry juga lebih sulit untuk dicuri. Sudah memiliki immobilizer, pencuri mobil konvensional tidak bisa membobol kontak dari mobil.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

3. Kunci Otomatis

Saat lupa untuk mengunci kendaraan, sistem keyless entry secara otomatis bisa mengunci secara apabila kunci berada di luar jangkauan mobil. Fitur ini membuat kendaraan menyadari, kunci yang terdeteksi menandakan pengendara sudah meninggalkan mobil.

3 dari 4 halaman

4. Tak Perlu Terkunci di Dalam

Hal ini terkadang terjadi bagi mobil yang memiliki sistem kunci otomatis setelah beberapa detik. Tak jarang pemilik mobil harus membobol mobilnya karena kunci terkunci di dalam.

Karena sistem keyless entry bekerja berdasarkan jarak, pintu tetap bisa dibuka jika kunci terjebak di dalam.

4 dari 4 halaman

Infografis Jangan Remehkan Cara Pakai Masker

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.