Sukses

Ajak Balita Mudik, Perhatikan 3 Hal Ini

Membawa balita dalam perjalanan mudik cenderung merepotkan, terlebih jika ini adalah kali pertama perjalanan bersama si kecil.

Liputan6.com, Jakarta - Merayakan Hari Raya Idul Fitri di kampung halaman menjadi tradisi masyarakat Indonesia. Dari berbagai moda transportasi yang ada, menggunakan kendaraan pribadi khususnya mobil menjadi salah satu yang diminati.

Namun, mengendarai mobil pribadi membutuhkan kemampuan dan trik khusus supaya perjalanan lancar dan menyenangkan, apalagi jika memiliki balita.

Membawa balita dalam perjalanan mudik cenderung merepotkan, terlebih jika ini adalah kali pertama perjalanan bersama si kecil. Untuk itu, simak 3 tips mudik bersama balita dari Wuling:

1. Kesehatan

Jauh-jauh hari sebelum memulai perjalanan, sebaiknya Otolovers melakukan pemeriksaan kondisi fisik sang buah hati. Apabila kesehatannya kurang baik, disarankan untuk mempertimbangkan jadwal keberangkatan atau bahkan memilih moda transportasi lainnya.

Selain itu, sediakan beberapa obat-obatan standar, seperti parasetamol, minyak kayu putih, dan plester. Meskipun tidak selalu digunakan, tiak ada salahnya untuk berjaga-jaga.

2. Kenyamanan

Pastikan balita merasa nyaman di dalam mobil selama perjalanan jauh. Caranya adalah menyiapkan pakaian yang nyaman dan hangat bagi si kecil. Otolovers juga perlu membawa selimut dan mainan supaya sang buah hati tidak merasa bosan.

Tak lupa untuk mempersiapkan makanan kecil dan minuman. Pasalnya, perut kosong bisa melemahkan sistem imun anak. Kendaraan juga harus bersih supaya si kecil tetap nyaman dan sehat.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Selanjutnya

3. Aksesibilitas

Ketika melakukan perjalanan bersama anak harus membawa tas kecil. Tas khusus ini berisi semua kebutuhan yang harus cepat diakses supaya si kecil tetap nyaman selama perjalanan.

Beberapa kebutuhan tersebut meliputi baju ganti, handuk, popok, hingga tisu basah dan kering. Tujuannya tentu supaya Otolovers tidak perlu repot membongkar barang bawaan ketika si kecil harus berganti pakaian.

Sumber: Otosia.com

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini